SuaraJakarta.id - Pasangan bakal calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Tangerang Selatan, Muhammad dan Rahayu Saraswati Djojohadikusumo, tiba di KPU hari ini, Jumat (4/9/2020).
Mereka menjadi pasangan pertama yang melakukan pendaftaran terkait keikutisertaan di Pilkada Tangsel 2020.
Pasangan Muhammad - Rahayu Saraswati datang ke KPU Kota Tangsel dengan menggunakan Oplet Si Doel. Mereka didampingi perwakilan partai pengusung dan pendukungnya.
Muhammad mengatakan proses pendaftaran pada hari ini berjalan lancar dan berkas yang diberikan dinyatakan lengkap.
Baca Juga: Jadi Pendaftar Pertama, Muhamad - Saraswati Bakal Naik Oplet Si Doel ke KPU
"Dari hasil penyerahan berkas yang sudah dilakukan tadi, KPU menyatakan berkas dan tinggal menunggu pengumuman selanjutnya," katanya usai mendaftar.
Sementara itu, bakal calon Wakil Wali Kota Tangsel Saraswati mengatakan, proses pendaftaran hari telah disiapkan jauh hari sehingga tak ada kendala.
Bahkan, keluarga dari dirinya maupun bakal calon Wali Kota Muhammad ikut mendampingi. Sehingga ini menjadi bagian support yang penuh dalam melangkah pada perhelatan pilkada ini.
"Persiapan hari ini sebelum mendaftar adalah lari selama enam kilometer. lalu semua keluarga pun ikut mengantar," katanya yang tak lain keponakan Prabowo Subianto, Menteri Pertahanan dan juga Ketua Umum Partai Gerindra.
Sementara itu, Komisioner KPU Kota Tangsel, Achmad Mujahid Zain mengatakan, seluruh berkas telah diterima dan akan dilakukan verifikasi sebelum ditetapkan sebagai pasangan calon
Baca Juga: Akhirnya! PSI Dukung Keponakan Prabowo di Pilkada Tangsel
"Penyerahan hari ini sudah kita terima dan lengkap namun akan kita verifikasi lagi berkasnya secara menyeluruh," ujarnya.
Pasangan Muhammad-Saras didukung sejumlah partai politik yakni PDI perjuangan, PSI, Gerindra, Hanura dan PAN, Nasdem, Berkarya dan Perindo. [Antara]
Berita Terkait
-
RUU Kepariwisataan Baru: Rahayu Saraswati Ungkap Rencana Besar Ubah Wajah Pariwisata Indonesia!
-
Masa Tenang Pilgub Banten Terusik, Airin-Ade Dituduh Bagi-bagi Uang
-
Strategi Cerdas Bangkitkan Pariwisata Indonesia, Legislator Gerindra Dorong Digitalisasi Data Turisme
-
Apa Itu Catcalling? Bikin Aviani Malik Semprot Pendukung Paslon di Debat Pilkada Tangsel 2024
-
Rahayu Saraswati: Industri Kecil dan Menengah serta UMKM Lokal Nadi Ekonomi Indonesia
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- Asisten Pelatih Liverpool: Kakek Saya Dulu KNIL, Saya Orang Maluku tapi...
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Pengganti Elkan Baggott Akhirnya Dipanggil Timnas Indonesia, Jona Giesselink Namanya
- Berapa Harga Sepatu Hoka Asli 2025? Cek Daftar Lengkap Model & Kisaran Harganya
Pilihan
-
Mengenal Klub Sassuolo yang Ajukan Tawaran Resmi Rekrut Jay Idzes
-
Kata-kata Jordi Amat Usai Gabung ke Persija Jakarta
-
7 Rekomendasi Merek AC Terbaik yang Awet, Berteknologi Tinggi dan Hemat Listrik!
-
Daftar 7 Sepatu Running Lokal Terbaik: Tingkatkan Performa, Nyaman dengan Desain Stylish
-
Aura Farming Anak Coki Viral, Pacu Jalur Kuansing Diklaim Berasal dari Malaysia
Terkini
-
Ngopi Nggak Harus Mahal! Cek 3 Link Saldo DANA Kaget yang Bisa Bikin Kamu Cuan
-
Di Garasi UMKM yang Didirikan Mas Dhito, Wisatawan Asal California Antusias Melihat Seni Tari Lokal
-
Cara Mendapatkan Saldo DANA Gratis Hingga Rp400 Ribu Lewat 9 Link DANA Kaget Hari Ini
-
Tumbuhkan Ekonomi Inklusif, Bank Mandiri Bekali 70 Usahawan Kreatif Naik Kelas di Depok
-
5 Rekomendasi Warna Cat Dulux Untuk Ruang Tamu Agar Terlihat Mewah