SuaraJakarta.id - Jumlah pejabat tinggi pratama lingkungan Pemprov DKI Jakarta yang terpapar corona terus bertambah. Plt Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Gumilar Ekalaya sempat terpapar Covid-19.
Hal ini dibenarkan oleh Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) DKI Jakarta Chaidir. Menurutnya Gumilar sudah sejak pekan lalu dinyatakan positif dan langsung diminta untuk bekerja dari rumah atau work from home (WFH).
"Kalau Gumilar waktu lalu dia WFH. Kena hasil swab itu sudah seminggu lalu diduga positif," ujar Chaidir saat dihubungi Suara.com, Kamis (17/9/2020).
Chaidir menyebut Gumilar hampir berbarengan terpapar corona dengan beberapa pejabat DKI yang diumumkan. Namun hasilnya sedikit terlambat keluar sehingga tak ikut diumumkan.
Baca Juga: Lagi, Pejabat DKI Positif Corona, Anies Tutup Gedung Blok G Balai Kota
"Sudah dua minggu lalu yang bareng-bareng yang tujuh orang (pejabat positif) itu. Ya telat infonya. Dia melakukan swab sendiri kali ya," jelasnya.
Ia menyebut kondisi Gumilar sekarang ini sudah mulai membaik. Pekerjaannya pun tetap diselesaikan karena dia terpapar corona tanpa gejala.
"Sekarang sudah pulih kembali. Kerja sambil WFH," katanya.
Ditambah Gumilar, maka kalangan pejabat DKI Jakarta yang terpapar corona menjadi 10 orang. Berikut di antaranya:
- Asisten Pemerintah Setda Provinsi DKI Jakarta, Reswan W. Soewaryo;
- Kepala Biro Pemerintahan Setda Provinsi DKI Jakarta, Premi Lesari;
- Kepala Biro Pendidikan Mental dan Spiritual Provinsi DKI Jakarta, Hendra Hidayat;
- Kepala Dinas Pertamanan dan Hutan Kota Provinsi DKI Jakarta, Suzy Marsitawati;
- Direktur Utama PD Pasar Jaya, Arief Nasruddin;
- Kepala Biro Penataan Kota dan Lingkungan Hidup, Afan Adriansyah Idris; dan
- Ketua TGUPP, Amin Subekti.
- Sekda DKI Saefullah
- Wali Kota Jakarta Barat, Uus Kuswanto
- Plt Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Gumilar Ekalaya
Baca Juga: Corona Teror Kalangan Pejabat DKI, 9 Sudah Terjangkit, Ini Nama-namanya
Berita Terkait
-
Soroti Kursi Pejabat Kosong, Pramono Anung Minta Segera Diisi Definitif: Bukan Jakarta Banget!
-
Alert! Kemenkes Peringatkan Potensi Peningkatan Covid-19
-
Lantik Tiga Pejabat Eselon Dua, Heru Budi: Terus Berinovasi untuk Meningkatkan Pelayanan
-
Virus Corona Ngamuk Lagi, Kasus Covid-19 di Singapura Meroket Hingga Dua Kali Lipat
-
Berharap Tak Ada Covid Lagi, Doa Pilu Juliadi di Makam Istrinya yang Meninggal karena Virus Corona
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Tak Ada Operasi Yustisi, Pemprov DKI Prediksi Jumlah Pendatang Baru Menurun Dibandingkan Tahun Lalu
-
Bakal Ada Dermaga Baru dari PIK, Wisatawan Kepulauan Seribu Diyakini Bakal Meroket
-
Penjualan Mainan Pasar Gembrong Merosot hingga 90 Persen, Pedagang Salahkan Pemerintah
-
Pemprov DKI Ingatkan Pendatang Baru Tak Bisa Langsung Dapat Bansos, Harus Tinggal 10 Tahun Dulu
-
Jakarta Tak Sepi Lebaran Ini, Bang Doel Ungkap Hikmah Tak Terduga