SuaraJakarta.id - Sekelompok geng motor menyerang sebuah warung kopi di Kawasan Bintaro, Pesanggrahan, Jakarta Selatan. Kejadian itu, Sabtu (19/9/2020) kemarin.
Akibatnya 1 orang meninggal dunia dengan luka parah di leher. Ada 1 lagi yang kena bacok di punggung, tapi masih hidup.
Kapolsek Pesanggrahan, Rosiana Nurwidajati saat dikonfirmasi Minggu, membenarkan kejadian tersebut telah terjadi di wilayahnya.
"Bukan pembunuhan, tapi penganiayaan yang menyebabkan meninggal dunia," kata Rosiana.
Peristiwa pembacokan tersebut terjadi pada Sabtu (19/9/2020) malam sekitar pukul 23.30 WIB berlokasi di warung Jalan Bhakti Raya, Bintaro Permai.
Adapun korban meninggal dunia berinisial TH (59). Sedangkan korban luka berinisial RW (22).
Korban TH meninggal dunia akibat sabetan benda tajam, begitu dengan korban RW terluka pada bagian punggung.
"Yang meninggal, luka kena senjata tajam di leher. Yang satu lagi luka di punggung, sekarang dirawat di Rumah Sakit Suyoto," ujar Rosiana.
Kejadian penganiayaan tersebut tersebar luas di media sosial, melalui video berdurasi 50 menit di akun-akun informasi kejadian wilayah Jakarta.
Baca Juga: Kronologi Suami Tega Bacok Istri, karena Tak Terima Dimintai Nafkah
Dalam video tersebut memperlihatkan kondisi warung tempat lokasi kejadian berlangsung, lalu terdapat jasad korban yang tergeletak di lantai.
Lokasi kejadian dalam keadaan berantakan, dalam video tersebut juga tampak warga dan anggota polisi yang sudah berada di lokasi melakukan pemeriksaan.
Petugas juga memasang garis polisi di lokasi kejadian untuk proses penyelidikan.
"Pelaku sudah (teridentifikasi), mudahan cepat terungkap. Kita gabungan sama Polres Metro Jakarta Selatan melakukan pengungkapan," kata Kompol Rosiana. (Antara)
Tag
Berita Terkait
-
Bukan Sekadar Cake, Clairmont Kini Jual Cookies Lembut hingga Jamu di Showroom Terbaru Bintaro
-
Siapa Suami Denada Sekarang? Sang Artis Jual Rumah Kondisi Terbengkalai
-
Denada Punya Anak Berapa? Viral Jual Cepat Rumah Kondisi Terbengkalai
-
Sekolah Elite Mentari Bintaro Diancam Bom, 6 Mobil Gegana Langsung Aktif
-
5 Fakta Pembunuhan Sadis Pacitan: Pelaku Kabur Usai Teror Warga, 6 Sekolah Diliburkan
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
Cek Fakta: Benarkah Menteri Bahlil Ancam Mundur Jika Menkeu Purbaya Turunkan Harga BBM?
-
Cek Fakta: Viral Demo Mahasiswa Tuntut Jokowi Tunjukkan Ijazah, Ini Faktanya
-
OTT KPK di Pati dan Madiun Terjadi Berdekatan, Pola Lama Kembali Terbuka
-
Sudewo dari Partai Apa? Ini 7 Fakta Bupati Pati yang Kena OTT KPK dan Pernah Tantang Warga
-
Dua OTT KPK dalam Sehari: 5 Fakta Penting Kasus Pati dan Madiun