SuaraJakarta.id - Demi mengurangi risiko penularan Covid-19 di kalangan tenaga kesehatan, pemerintah menggratiskan tes swab bagi tenaga kesehatan.
Hal ini disampaikan langsung oleh Juru Bicara Satgas Penanganan Covid-19 Wiku Adisasmito, yang mengatakan pemerintah menyediakan program tes swab atau tes usap gratis kepada pada tenaga kesehatan.
Kata Wiku, tes swab gratis mulai dilakukan mulai Selasa 22 September 2020 di wilayah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi (Jabodetabek).
"Dalam penanganan Covid-19 dan hal ini kami wujudkan dengan memberikan swab tes gratis terhadap para tenaga kesehatan secara berkala dan kami mulai akan lakukan yaitu Mulai hari Selasa yaitu hari ini 22 September 2020 dan diawali di wilayah Jabodetabek," ujar Wiku di Kantor Presiden, Selasa (22/9/2020).
Baca Juga: Duh, Perawat di DKI Jakarta Paling Banyak Tertular Covid-19
Nantinya tes swab gratis juga akan dilakukan di provinsi lainnya khususnya di zona merah Covid-19 .
"Swab tes gratis ini juga akan kami lakukan di provinsi lainnya, khususnya yang masuk zona merah Covid-19," ucap dia.
Karena itu, Satgas Covid-19 kata Wiku mendorong pada tenaga kesehatan untuk mengikuti tes swab gratis.
Ia berharap adanya program tes swab gratis bagi para tenaga kesehatan dapat segera mendeteksi dan mencegah penyebaran Covid-19 lebih dini.
"Kami mendorong kepada tenaga kesehatan dalam penanganan Covid-19 ini untuk ikut serta dalam program ini sehingga betul-betul dapat mendeteksi lebih dini dan mencegah potensi penyebaran lebih lanjut kepada tenaga kesehatan yang lainnya," katanya.
Berita Terkait
-
Download Gratis! Ebook Soal CPNS Kesehatan Terbaru, Persiapan Matang Tes CPNS 2024
-
Jokowi Sebut Ranking Kesehatan Indonesia Kalah dari Malaysia, Apakah Dokter Asing Bisa Jadi Solusi?
-
Tenaga Kesehatan Pakai Calo Demi SKP? Siap-Siap Izin Praktek Dicabut
-
Cara Baru Bantu Pasien Kanker Dalam Pendampingan dan Perawatan dengan NAPAK, Apa Saja Tugasnya?
-
Kronologi 249 Nakes Non-ASN Dipecat Bupati Manggarai, Berujung Permintaan Maaf
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Tak Ada Muka Jokowi, Ini Daftar Pahlawan di Uang Kertas Rupiah
-
Jelang Akhir Pekan, Harga Emas Antam Berbalik Merosot
-
Maskapai Rela Turunkan Harga Tiket Pesawat Selama Libur Nataru
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
Terkini
-
Bank Mandiri dan Tzu Chi Luncurkan Kartu Kredit Berbasis Donasi dan Layanan Filantropi Digital di Livin'
-
KPU DKI Jakarta Mulai Rekapitulasi Suara Tingkat Kecamatan Hari Ini
-
Pilkada Jakarta Lancar dan Aman, Polda Metro Jaya Tetap Tingkatkan Kewaspadaan
-
Sopir Truk Penyebab Kecelakaan Beruntun di Slipi Ditetapkan Jadi Tersangka
-
Ucapkan Selamat HUT ke-96, Pramono: Kami Ingin Persija Jadi Klub Kebanggaan Kita Bersama