SuaraJakarta.id - Berbagai tingkah lucu dan menggelitik dilakukan warga tatkala terjaring razia masker. Salah satunya seperti yang dilakukan seorang pria di Bekasi.
Pria itu mengancam hancurkan dunia setelah diberhentikan petugas operasi yustisi karena kedapatan tak memakai masker.
Aksi menggelitik pria itu terekam kamera dan diunggah akun Instagram @bekasi_24_jam.
Video pria di Bekasi itu mengamuk dan mengancam hancurkan dunia pun viral di media sosial.
Baca Juga: Ngamuk Terjaring Razia Masker, Pria di Bekasi Ancam Hancurkan Dunia
Berdasakan keterangan video, insiden itu terjadi di Jalan Teluk Pucung, Bekasi Utara, Rabu (23/9/2020) kemarin.
Tampak, pria berkaus biru yang dibonceng seorang pengendara motor diberhentikan salah satu petugas kepolisian.
Petugas pun mengarahkannya ke pos siding di tempat. Saat diarahkan petugas, pria itu tampak kesal.
"Iya saya tahu, ngerti, paham!" tutur pria yang mengenakan buff di leher tersebut dengan ekspresi muka kesal.
Kemudian, pria itu dituntun petugas ke pos polisi untuk menyelesaikan urusan selanjutnya.
Baca Juga: Viral Tentara Ketakutan Saat Dengar Suara Misterius, Publik: Berdosa Banget
Lagi-lagi ia bergumam menumpahkan emosinya.
"Nih dunia ntar gue ancurin nih sekalian," katanya dengan berulang-ulang mengucapkan kalimat tersebut.
Video itu pun viral di medsos. Banyak warganet yang tergelitik dengan ucapan pria yang ingin menghancurkan dunia akibat kesal terjaring operasi yustisi tersebut.
"Apakah dia seorang ironmen setelah makan odading mang oleh..." tulis akun @rikayanti_88.
"Gue telpon avengers nih berani ngancurin dunia," tulis warganet lainnya @uceeeeeeeen.
Kekinian, video pria di Bekasi marah-marah dan ancam hancurkan dunia telah ditonton lebih dari 71 ribu tayangan.
Untuk menonton video tersebut silakan klik di sini.
Berita Terkait
-
Lagi Tren Joget THR: Apakah Terinspirasi dari Tarian Yahudi?
-
Viral Denny Landzaat Fasih Bahasa Indonesia di Maluku, Shin Tae-yong Kena Sindir
-
Beda dengan Anak Buahnya, Rano Karno Prediksi Pendatang Baru di Jakarta Capai 50 Ribu Orang
-
Viral, Apakah Ada Doa Mengusir Tamu Agar Cepat Pulang?
-
Viral! Wanita Ini Punya Cara Jitu Bungkam Pertanyaan 'Nyinyir' saat Lebaran, Kaosnya Bikin Ngakak!
Terpopuler
- Kode Redeem FF 2 April 2025: SG2 Gurun Pasir Menantimu, Jangan Sampai Kehabisan
- Ruben Onsu Pamer Lebaran Bareng Keluarga Baru usai Mualaf, Siapa Mereka?
- Aib Sepak Bola China: Pemerintah Intervensi hingga Korupsi, Timnas Indonesia Bisa Menang
- Suzuki Smash 2025, Legenda Bangkit, Desain Makin Apik
- Rizky Ridho Pilih 4 Klub Liga Eropa, Mana yang Cocok?
Pilihan
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
-
Misi Mathew Baker di Piala Asia U-17 2025: Demi Negara Ibu Tercinta
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
Terkini
-
Tak Ada Operasi Yustisi, Pemprov DKI Prediksi Jumlah Pendatang Baru Menurun Dibandingkan Tahun Lalu
-
Bakal Ada Dermaga Baru dari PIK, Wisatawan Kepulauan Seribu Diyakini Bakal Meroket
-
Penjualan Mainan Pasar Gembrong Merosot hingga 90 Persen, Pedagang Salahkan Pemerintah
-
Pemprov DKI Ingatkan Pendatang Baru Tak Bisa Langsung Dapat Bansos, Harus Tinggal 10 Tahun Dulu
-
Jakarta Tak Sepi Lebaran Ini, Bang Doel Ungkap Hikmah Tak Terduga