SuaraJakarta.id - Tindakan pria bernama Indra tak patut dicontoh sebagai kepala rumah tangga. Pasalnya, bukannya menjaga istrinya yang sedang hamil, Indra malah keluyuran ke luar rumah. Parahnya, ia berbuat cabul, yakni meremas payudara seorang wanita berinisial HAP.
Buntut dari aksi cabulnya itu, Indra kini harus meringkuk di penjara.
Kapolsek Cipondoh AKP Maulana Mukarom mengatakan, Indra ditangkap di kawasan Kecamatan Cipondoh, Senin (28/9/2020) sekitar pukul 10.00 WIB. Sementara aksi begal payudara itu dilakukan pelaku sehari sebelum ditangkap, tepatnya di Jalan KH Ahmad Dahlan, Kelurahan Petir, Kecamatan Cipondoh, Minggu (27/9/2020) pagi.
"Kami telah mengamankan seorang yang diduga pelaku pelecehan seksual terhadap wanita dalam waktu kurang dari 24 jam tersangka kita amankan,” katanya seperti dikutip dari Bantennews.co.id--jaringan Suara.com.
Saat diperiksa, Indra mengakui perbuatannya dan baru sekali melancarkan aksi pelecehan seksual.
“Kami terus berupaya agar warga tidak resah dengan video yang telah viral,” ungkapnya.
Saat ini, petugas sedang menunggu keputusan dari korban untuk menindak lanjuti persoalan ini melalui jalur hukum.
“Pelaku statusnya menikah, kebetulan istri sedang hamil,” ujarnya.
Sejauh ini, Polsek Cipondoh telah meminta keterangan keluarga korban. Adik korban, korban dan Ayah korban yakni, HI telah datang ke Mapolsek Cipondoh.
Baca Juga: Dapat Bisikan Gaib, Alasan Begal Payu Dara Beraksi di Surabaya
“Korban ini sedang kerja, kalau yang sekarang ini kita mintai keterangan bapak dan adiknya,” jelasnya.
Ayah korban mengatakan, saat ini keluarga masih mempertimbangkan kembali untuk membawa kasus ini ke jalur hukum. Mengingat, pelaku saat ini memiliki istri yang tengah hamil.
“Kami mau sanksi sosial saja, biar dia kapok dan ada efek jeranya,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
Cara Orang Tua Cegah Anak Jadi Korban atau Pelaku Pelecehan Seksual
-
Oknum Lurah AJ Bantah Remas Payudara ASN di Kota Serang
-
Suami Sering Remas Payudara Istri Bisa Bikin Gede, Bener Gak Sih? Dokter Boyke Ungkap Faktanya
-
Pelaku Pelecehan Seksual di Bus Rute Pulogadung-Harmoni Ditangkap, Bagaimana Pencegahan Dari Transjakarta?
-
Ibu Muda Lecehkan 17 Anak Di Jambi Dimasukkan Ke Rumah Sakit Jiwa, Suami Beri Pengakuan Mengejutkan
Terpopuler
- 3 Link DANA Kaget Khusus Hari Ini, Langsung Cair Bernilai Rp135 Ribu
- Karawang di Ujung Tanduk Sengketa Tanah: Pemerintah-BPN Turun Gunung Bahas Solusi Cepat
- 5 Fakta Heboh Kasus Video Panas Hilda Pricillya dan Pratu Risal yang Guncang Media Sosial
- 14 Kode Redeem FC Mobile Hari Ini 7 Oktober 2025, Gaet Rivaldo 112 Gratis
- Jadwal dan Lokasi Penukaran Uang Baru di Kota Makassar Bulan Oktober 2025
Pilihan
-
3 Rekomendasi HP 1 Jutaan Kemera Terbaik, Mudah Tapi Bisa Diandalkan
-
Kontroversi Penalti Kedua Timnas Indonesia, Analis Media Arab Saudi Soroti Wasit
-
6 Rekomendasi HP Murah Baterai Jumbo 6.000 mAh, Pilihan Terbaik Oktober 2025
-
7 Fakta Bakengrind, Roti 'Bebas Gluten' yang Diduga Penipuan dan Membahayakan
-
3 Titik Lemah yang Bikin Timnas Indonesia Takluk dari Arab Saudi
Terkini
-
DANA Kaget Tabungan Dan 'Modal Perang Flash Sale': Siap-siap Borong di Tanggal Kembar
-
Maarten Paes: Kami Ingin Membuat Indonesia Bangga
-
Kursi Parlemen DPRD DKI Jakarta Bisa Berkurang Karena Ini
-
Sekolah Hancur, Pengungsi Bertangan Kosong: UNRWA Rilis Bukti Baru Kekejaman di Gaza
-
Sekolah Internasional di Jakarta Utara Diteror Bom, Minta Tebusan 30 Ribu Dolar