Scroll untuk membaca artikel
Pebriansyah Ariefana
Selasa, 29 September 2020 | 10:26 WIB
Ilustrasi motor tertabrak KRL. [Istimewa]

SuaraJakarta.id - Seorang pria bernama Supardi 66 tahun tewas usai tersambar Kereta Rel Listrik (KRL). Peristiwa itu terjadi di perlintasan Dewi Sartika, Kelurahan Depok, Kecamatan Pancoran Mas, Kota Depok, Jawa Barat, Selasa (29/9/2020) pagi.

Pria paru baya itu tersambar KRL ketika saat melintasi perlintasan kereta listrik tersebut dengan menggunakan sepeda motor dengan nomor polisi B 6952 ZAA.

Korban tersambar KRL dari Bogor menuju Jakarta karena diduga menerobos dan melawan arus.

"Diduga korban melawan arus. Tidak tahu ada kereta dan sudah diperingati oleh pengendara lain untuk tidak jalan karena ada KRL dari arah Bogor. Seketika korban bersama sepeda motornya tersambar dan korban meninggal dunia di lokasi kejadian," kata Kasubbag Humas Porestro Depok AKP Elly Padiansari.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca BMKG Hari Ini: Kota Bogor dan Depok Umumnya Cerah Berawan

Korban kata dia, diketahui bernama Supardi warga Perum Depok Lama Alam Permai, Pancoran Mas Depok.

Kecelakaan ini kata dia, korban tidak waspada saat melintasi perlintasan KRL Dewi Sartika.

"Korban tidak waspada hingga tertabrak dan terseret sekitar 10 meter. Korban meninggal dunia di TKP akibat luka yang diderita. Korban dibawa ke RS Bhayangkara Bogor," pungkasnya.

Kontributor : Supriyadi

Baca Juga: Ridwan Kamil: Kota Bogor, Kabupaten Bekasi dan Kota Depok Zona Merah

Load More