SuaraJakarta.id - Sepasang kekasih berinisial KP (21) dan AM (22) tak berkutik ketika ditangkap Aparat Reskrim Polresta Jayapura Kota lantaran melakukan pencurian di Gudang Bulog, Selasa (29/09/2020) sore.
Kasat Reskrim Polresta Jayapura Kota AKP Komang Yustrio Wirahadi Kusuma mengatakan kasus pencurian terkuap setelah polisi mendalami laporan pencurian dari karyawan Bulog.
"Penangkapan kedua pelaku berdasarkan Laporan Polisi nomor :LP/842/IX/2020/Papua/Resta Jpr Kota tanggal 13 September 2020 yang dilaporkan Kisma (48) yang merupakan karyawan BUMN Bulog," katanya seperti dikutip Suara.com dari Suaraindonesia.co.id, Kamis (1/10/2020).
Yustrio mengatakan, penangkapan terjadi saat sepasang kekasih itu melintas menggunakan sepeda motor Yamaha Mio Soul di Jalan turunan Kalam Kudus, Distrik Jayapura Selatan.
"Kini kedua pelaku telah menjalani pemeriksaan oleh penyidik Sat Reskrim dan sepasang kekasih ini telah mengakui perbuatannya," kata dia.
Ia menambahkan, dari hasil pemeriksaan, kedua pelaku saat melakukan aksinya tidak sendirian namun bersama beberapa rekannya yang sudah dikantongi identitasnya dan tim masih terus melakukan pengerajaran terhadap pelaku lainnya.
"Atas perbuatannya, kedua pelaku disangkakan melanggar pasal 363 KUHP dengan ancaman di atas 5 tahun penjara," ucapnya.
Dia menjelaskan kasus pencurian itu terjadi pada Minggu (13/9/2020) dini hari sekitar pukul 01.00 WIT. Dari aksinya itu, KP dan kekasihnya telah menggasak 63 karung kemasan 10 Kg sehingga Bulog mengalami kerugian hingga ratusan juta rupiah.
"Para pelaku masuk ke dalam gudang Bulog dengan cara memanjat tembok dan merusak atap serta menjebol plafon gudang sehingga dengan leluasa melakukan aksinya," kata dia.
Baca Juga: Apes! Polisi di Bali Kecelakaan: Bukannya Ditolong, HP dan Pistol Dicuri
Berita Terkait
-
Viral Bocah Diduga Curi Bebek Nangis Ketakutan Diikat Warga: Jangan Pak!
-
Residivis Ganjal ATM Beraksi Lagi! Polisi Ringkus Pelaku di SPBU Cengkareng
-
Apes! Mobil Wartawan Hilang Dicuri Saat Parkir di Ciledug Mas, Pelaku Terekam Kamera CCTV
-
Film Chor Nikal Ke Bhaga, Pencuri Berlian Terjebak dalam Pembajakan Pesawat
-
Menkominfo Budi Arie Bongkar Biang Kerok Pencuri Data Pribadi Kartu SIM, Operator Indosat?
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Klaim Pakai Teknologi Canggih, Properti PIK2 Milik Aguan Banjir
-
6 HP Murah dengan Kamera Terbaik Januari 2026, Harga Mulai 2 Jutaan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
Terkini
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
7 Fakta Mengejutkan OTT Pegawai Pajak Jakut, Pajak Rp59 Miliar Diduga Diatur
-
8 Mobil Bekas di Bawah Rp150 Juta untuk Modifikasi, Biaya Murah dan Mudah Diubah
-
Cek Fakta: Klaim Purbaya Penyitaan Uang Korupsi Konglomerat, Ini Faktanya
-
Viral Air Sinkhole di Limapuluh Kota Dipercaya Jadi Obat, ESDM Bongkar Fakta Sebenarnya