SuaraJakarta.id - Sebuah video yang menayangkan seorang terduga pelaku percobaan pencurian motor babak belur dihujani bogem mentah oleh warga viral di media sosial.
Video viral itu diunggah akun Instagram @lianasya_ dan direpost lewat insta story oleh @tangsel.info.
Berdasar keterangan dalam video tersebut, peristiwa ini terjadi di Kampung Gunung Indah, Cirendeu, Ciputat.
Terlihat, salah seorang pemuda dalam kondisi babak belur di bagian wajah dan tidak memakai baju.
Peristiwa tersebut dibenarkan Kapolsek Ciputat Timur Kompol Endy Mahandika.
Endy mengungkapkan bahwa peristiwa amuk massa terhadap terduga pelaku pencurian itu terjadi di sekitar Situ Gintung, Senin (5/10/2020) malam.
Saat ini, lanjut Endy, pemuda berinisial AG yang babak belur itu sudah diamankan di kantornya.
"Pemuda yang diduga melakukan aksi percobaan maling motor oleh AG dan sudah kita amankan di kantor," katanya saat dikonfirmasi Jakarta.Suara.com, Selasa (6/10/2020).
Endy menjelaskan kronologi peristiwa tersebut bermula saat AG mencoba membuka kontak motor yang sedang terparkir di salah satu rumah warga.
Baca Juga: Kepergok Curi Sepeda di Pulogadung, Tholimin Babak-belur Diamuk Warga
AG membuka kontak motor itu menggunakan kunci yang diberikan oleh temannya.
"Saat AG berusaha membuka kontak motornya, ketahuan sama pemilik motornya. Sontak pemilik motor teriak dan akibatnya terjadi seperti yang digambarkan dalam video itu," ungkap Endy.
Meski begitu, Endy belum dapat memastikan secara jelas soal peristiwa tersebut.
Saat ini, pihak kepolisian masih menyelidiki soal motif teman yang memberikan kunci tersebut hingga membuat AG diduga mencuri motor dan babak belur dihajar massa.
"Baru itu yang bisa disampaikan. Kita masih menyelidiki apakah temannya itu bercanda atau apa. Untuk detailnya tunggu laporan lengkap ya. Masih penyelidikan," pungkas Endy.
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
-
5 Motor Touring Bekas di Bawah Rp20 Juta, Masih Nyaman untuk Jarak Jauh
-
5 Motor Matic Bekas Alternatif Nmax yang Tahan Banting untuk Jalanan Pegunungan
-
Lapor ke Mana Pun Tak Direspons, Kisah Wanita Korban Eksibisionisme yang Ditolong Damkar Benhil
-
Viral! Turis India Ngamuk di McD Malaysia karena Dapat Burger Daging Sapi Bukannya Vegetarian
-
7 Pilihan Motor Matic Irit dengan Pajak Murah Sesuai Gaji Guru
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
- 5 Rekomendasi Cushion Mengandung Skincare Anti-Aging Untuk Usia 40 Ke Atas
- Djarum Buka Suara soal Pencekalan Victor Hartono dalam Kasus Dugaan Korupsi Tax Amnesty
- 5 Smartwatch Terbaik untuk Olahraga dan Pantau Detak Jantung, Harga Mulai Rp300 Ribuan
Pilihan
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
Terkini
-
Aksi Bersih-bersih Barang Ilegal: Menteri Purbaya Tepis Tawaran Pajak dari Pedagang Thrifting
-
Buruan! 10 Link Dana Kaget Hari Ini Sudah Rilis, Langsung Cair ke Akun DANA Kamu
-
Mayor Teddy Turun Tangan! Program Makan Gratis Prabowo Kini Sasar Kelompok Kunci 3B
-
Bank Mandiri dan KAI Group Resmikan Implementasi QRIS Tap di Transportasi Publik: Makin Praktis!
-
Dasco Langsung Eksekusi: Layanan Jantung BPJS di Tangerang Tembus Usai Satu Panggilan Telepon