SuaraJakarta.id - Jagat media sosial dihebohkan dengan beredarnya video narapidana sedang berjoget.
Dikutip Suara.com dari Metrojambi.com, Minggu (11/10/2020), video napi yang berjoget ria itu terjadi di Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Klas IIA Jambi.
Dalam video berdurasi sekitar 45 detik tersebut terlihat lima pria bertelanjang dada berjoget riang. Sebagian sambil mengangkat tinggi tangan ke atas mengiringi irama musik house.
Hanya memakai celana pendek, mereka bergoyang di balik tembok di sebuah ruang terbuka. Bagian atas tubuh para tahanan ini dibiarkan terbuka sehingga terlihat basah dengan cucuran air keringat. Sementara sebagian pria lain menjemur pakaian.
Menariknya, dua dari lima pria dalam video itu adalah EN dan AN, mantan pejabat yang menjadi terpidana kasus suap ketok palu pengesahaan RAPBD Provinsi Jambi 2018.
Saat dikonfirmasi terkait video ini, Plh Kalapas Kelas IIA Jambi Junaidi, mengaku belum melihat videonya.
“Saya belum melihat (video),” katanya.
Namun, saat disebut lokasinya berada di ruang jemuran kain, Junaidi mengatakan, tempat itu memang disiapkan sebagai ruang isolasi bagi narapidana yang rapid tesnya reaktif. Posisinya dekat tower, sebelumnya tempat tahanan wanita.
“Kemungkinan itu blok isolasi. Jadi mereka yang isolasi memang kita anjurkan untuk berolahraga. Mereka kami wajibkan selalu berjemur di pagi hari,” katanya.
Baca Juga: Update Covid-19 Dunia: Tembus 7 Juta, Kasus di India Makin Dekati Amerika
Selain itu, menurut Junaidi, pihaknya juga menganjurkan kepada napi yang reaktif untuk tidak terlalu memikirkan tentang virus tersebut.
“Jadi kita menganjurkan mereka selalu beraktivitas, dan senang-senang saja, agar tidak terlalu memikirkan penyakit (virus Corona) tersebut,” katanya.
Berita Terkait
-
Mensos Gus Ipul Bantah Isu Penjarahan di Sibolga: Memang Dibagikan ke Masyarakat
-
Berstatus Napi High Risk, Ammar Zoni Batal Hadiri Sidang Tatap Muka
-
Viral! Napi Ini Tolak Kebebasan dan Memilih Tetap di Penjara
-
Yusril Beberkan Rencana 'Pemutihan' Nama Baik Napi, Ini Beda Rehabilitasi dan Hapus Pidana
-
Roy Marten Murka: Penjara Bukannya Menyembuhkan, Malah Jerumuskan Pecandu Narkoba!
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
Terkini
-
Lewat Mandiri Micro Fest 2025, Pelaku Usaha Mikro Catat Lonjakan Transaksi Digital 45%
-
7 Cara Mudah Bersihkan Lumpur di Rumah Setelah Banjir, Dijamin Lebih Sehat
-
6 Fakta Penting Broken Strings: Buku Aurelie Moeremans yang Viral dan Mengguncang Publik
-
Cek Fakta: Benarkah Kantor Polisi Cina Terbentuk di Morowali & Mendarat di Manado
-
Viral Pria Asing Ini Menangis Saat Tinggalkan Indonesia, Tak Kuat Berpisah dengan Nasi Padang