Scroll untuk membaca artikel
RR Ukirsari Manggalani
Jum'at, 16 Oktober 2020 | 07:22 WIB
Petugas menangani tiga pohon besar tumbang di Jalan Raya Pahlawan Bogor, Jawa Barat, Kamis (15/10/2020). [Suara.com/Andi Ahmad Sulaendi].

SuaraJakarta.id - Hujan dan angin kencang yang terjadi di wilayah Kota Bogor, Jawa Barat, yang menyebabkan beberapa pohon tumbang, terjadi pada Kamis (15/10/2020).

"Ada sekitar delapan titik pohon tumbang yang sudah masuk beritanya ke Posdalops BPBD, dan sudah ditangani," jelas Komandan Regu (Danru) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Bogor, Bambang Sarawidianto kepada wartawan, di lokasi kejadian.

Namun dari delapan titik itu, pohon tumbang yang paling besar ada di Jalan Raya Pahlawan depan Taman Makam Pahlawan Dreded Kelurahan Empang, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor.

"Untuk penanganan, saat ini terjadi pohon tumbang di sepanjang Jalan Raya Pahlawan dan sudah bisa dilalui. Di sini ada tiga pohon tumbang jenis pohon beringin," jelasnya.

Baca Juga: Prakiraan Cuaca BMKG Hari Ini: Depok dan Kota Bogor Hujan Sedang

Tiga pohon besar tumbang di Jalan Raya Pahlawan Bogor, Jawa Barat, Kamis (15/10/2020). [Suara.com/Andi Ahmad Sulaendi].

Dalam peristiwa pohon tumbang di Jalan Raya Pahlawan itu, satu orang kini dalam kondisi kritis, dan sudah dilarikan ke Rumah Sakit (RS) Milenia Bogor.

"Infonya kritis katanya, kami belum mendapatkan informasi lagi dari pihak RS," ucapnya.

Sementara, Danramil 0602/ Bogor Selatan, Lettu Inf Sunari mengatakan, korban tertimpa pohon adalah seorang pedagang buah nangka, bernama Billy.

"Tadi kondisi orang yang tertimpa bernama Billy, saat dijenguk sudah melewati masa kritis, kami di wilayah terus memberikan semangat kepada korban," jelasnya.

Menurutnya, korban pada waktu kejadian sedang bersiap-siap untuk menutup dagangan buah nangka. Tiba-tiba terjadi pohon tumbang saat angin dan hujan turun pukul 17.30 WIB.

Baca Juga: Hujan dan Angin Kencang, Lapak PKL Beterbangan di Kota Bogor

"Korban mengalami luka di bagian kaki sebelah kanan dan pinggang, akibat tertimpa pohon. Untuk di Bogor Selatan pohon tumbang ada dua titik, untuk pohon tumbang tinggi kurang lebih 13 meter, diameter delapan meter," tukasnya.

Di lokasi kejadian, seorang warga bernama Maman (40) mengatakan bahwa pohon tumbang terjadi saat hujan disertai angin kencang melanda wilayah Bogor Selatan.

Akibatnya, pada pukul 17.30 WIB, tiga pohon besar tumbang ke Jalan Raya Pahlawan dekat Taman Makam Pahlawan Dreded Bogor.

"Ada tiga pohon tumbang di sini, jenis pohonnya yaitu beringin, kejadiannya saat hujan angin jam setengah enam sore," ujarnya kepada Jakarta.Suara.Com.

Menurutnya, sejumlah lapak Pedagang Kaki Lima (PKL) di sekitaran Taman Makam Pahlawan Dreded Bogor juga terbawa terbang akibat angin kencang.

"Pada terbang, tempat warung PKL juga, untung nggak tumbang ke pedagang, tapi tumbang langsung ke jalan, kalau tumbang ke pedagang pasti banyak korban," jelasnya.

Pantauan di lokasi, pada pukul 20.00 WIB evakuasi pohon tumbang sudah selesai dilakukan tim BPBD Kota Bogor dan akses jalan pun sudah bisa dilewati kendaraan.

Kontributor : Andi Ahmad Sulaendi

Load More