SuaraJakarta.id - Kematian Bunda Maya masih menyisahkan misteri. Apakah Bunda Maya Dibunuh atau kecelakaan saat jatuh ke sumur sedalam 17 meter di rumahnya?
Bunda Maya ditemukan bugil mengapung di sumur beton rumahnya.
Polisi menemukan fakta baru mayat bugil Bunda Maya. Hal itu dikatakan Kapolsek Cibinong, AKP I Kadek Vemil.
Bunda Maya tewas di sumur kediamannya sendir, yang berada di Kampung Citatah Dalam, RT05/04, Kelurahan Ciriung, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Selasa (3/11/2020) kemarin.
Baca Juga: Jenazah Maya yang Ditemukan Tanpa Busana di Dalam Sumur Selesai Autopsi
"Korban ditemukan dalam sumur kita sampai saat ini melakukan perkembangan, bukti awal dari korban ada luka lebam, itu harus kita kembangkan dulu. Luka lebam itu ada di bagian pelipis mata korban diduga bekas benda tumpul," ucapnya.
Sebelumnya, Warga Kampung Citatah Dalam di kawasan Cibinong, Bogor digegerkan dengan tewasnya seorang wanita di dalam sebuah sumur, Selasa (3/11/2020).
Wanita meninggal secara mengenaskan itu diketahui bernama Athiqotul Mahya alias Bunda Maya dan dikenal warga sekitar sebagai guru pengajian.
Saat ditemukan, mayat Bunda Maya dalam kondisi bugil di dalam sumur yang memiliki kedalaman mencapai 17 meter itu.
Ketua RT 05 Richan (50) mengungkapkan, saat pertama kali ditemukan jasad wanita dua anak itu sudah membengkak.
Baca Juga: Tangis Pecah saat Bunda Maya Mau Disholatkan, Dimakamkan di Purworejo
"Tadi sudah dievakuasi oleh tim damkar dan kepolisian, mayat dalam sumur. Itu almarhum dalam keadaan sudah membengkak dan mengeluarkan bau busuk serta hanya memakai pakaian dalam saja," kata saat ditemui SuaraJakarta.id di kediamannya kemarin.
Richan mengatakan, Bunda Maya sebelumnya dikabarkan hilang oleh suaminya pada Minggu (1/11/2020) pukul 22.00 WIB.
Suami Bunda Maya, Muhammad Kurniawan dan warga sempat melakukan pencarian. Namun, hingga Senin (2/11), mereka tak kunjung menemukan Bunda Maya.
Pada hari Senin, sang suami mengeluhkan mesin cucinya rusak. Ia juga mengeluhkan bau tak sedap dari bak penampungan air.
"Senin itu sempat bahwa mesin sumurnya rusak, dan dibenerin tapi tidak ngelihat ke dalam sumur, cuma mesinnya saja di ludikabarkanar," kata Richan.
Sebelum ditemukan tewas, warga sekitar sempat mendengar suara jeritan misterius pada Minggu malam.
Tetangga korban, Edi Mulyana mengaku mendengar jeritan suara wanita sekitar pukul 21.36 WIB. Jeritan itu berasal dari belakang rumahnya. Namun dia mengaku, suara itu terdengar sepintas saja, karena banyak teman-teman anaknya yang sedang main game di kamar.
"Pokoknya kisaran pukul 21.36 WIB saya sempat denger jeritan, kayak orang yang lagi berantem gitu," kata Mulyana.
Mulyana cerita, Minggu itu suasana sekitar rumahnya sepi.
"Suasana pas itu memang di sini sepi, saya juga langsung tidur pas itu. Saya nggak anggap itu Bunda Maya, dikira saya itu orang lain aja," tuturnya.
Korban diketahui sempat menghadiri acara Maulid Nabi Muhammad di di Kampung Citatah Dalam, Cibinong, Minggu lalu. Saat itu sang suami Muhammad Kurniawan menjadi MC.
Saat ini kondisi rumah korban ditemukan meninggal dalam sumur digarisi polisi. Terlihat, warga juga masih berkumpul di lokasi dekat kediaman korban.
Kontributor : Andi Ahmad Sulaendi
Tag
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Jelang Pencoblosan, Mas Dhito Ikuti Khataman Manaqib di Ponpes Al Falah Ploso
-
Bank Mandiri, Garuda Indonesia, Pegadaian dan Angkasa Pura Indonesia Salurkan Bantuan Kuliah Putra Putri TNI/Polri
-
Pilkada Serentak, Pemprov DKI Tiadakan Ganjil Genap pada 27 November 2024
-
Pasangan Dharma - Kun Wardana akan Salurkan Hak Pilih di Jakarta Selatan
-
Mau Umroh Lancar dan Nyaman? Bawa Perlengkapan Ini, Ya!