SuaraJakarta.id - Pimpinan FPI Rizieq Shihab disebut sudah melakukan tes corona di Arab Saudi. Tes dilakukan sebelum pulang ke Indonesia pada 10 November besok.
Rencana kembalinya Rizieq ke tanah air juga menjadi sorotan karena dilakukan di tengah pandemi Covid-19.
Terkait itu, Sekretaris Umum FPI, Munarman mengatakan Rizieq sudah menjalani swab test pemeriksaan corona. Pemeriksaan ini dilakukan di tempat ia sekarang, Arab Saudi.
"Beliau test PCR di Saudi," ujar Munarman saat dihubungi Suara.com, Minggu (8/11/2020).
Ia tak menyebutkan rincinya kapan Rizieq melakukan tes. Namun ia menyatakan hasilnya negatif dan Rizieq sudah siap pulang ke Indonesia.
"Alhamdulillah beliau sehat wal afiah," jelasnya.
Munarman menyebut tes corona di Arab Saudi lebih terpercaya dibandingkan di Jakarta. Karena itu menurutnya masyarakat tak perlu khawatir akan penularan corona sepulangnya Rizieq ke tanah air.
"Lebih terpercaya methode dan hasilnya di Saudi," pungkasnya.
Baca Juga: Tak Masalah Dengar Rizieq Mau Pulang, Mabes Polri: Kami Tak Pernah Mengusir
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Cek Fakta: Viral Klaim Purbaya Desak Prabowo Sahkan RUU Perampasan Aset, Benarkah?
-
10 Mobil Bensin Bekas yang Harganya Anjlok Parah Dihantam Mobil Listrik
-
Viral Dokter 84 Tahun Ini Naik Mikrolet dan Layani Warga Tak Mampu Bertarif Rp10 Ribu
-
5 Masalah Tersembunyi Wuling Air EV & BinguoEV Bekas, Jangan Sampai Salah Beli
-
Cek Fakta: Malaysia Sebut Pemerintahan Prabowo Seperti Penindasan Pemimpin Yahudi, Benarkah?