SuaraJakarta.id - Jalan masuk ke lingkungan Bandara Soekarno Hatta, Tangerang, Banten, ditutup total, Selasa (10/11/2020). Pantauan Suara.com, di berbagai titik pintu masuk semuanya sudah diblokade polisi.
Mulai dari Jalan Selapajang-Marsekal Surya Darma, Kota Tangerang yang terdapat empat titik masuk Bandara dijaga polisi.
Selain pintu tersebut, kemudian Jalan Husein Sastranegara, Kecamatan Benda juga ditutup.
Semua pintu masuk bandara yang ditutup mengakibatkan semua kendaraan harus putar balik.
Jangankan massa aksi Front Pembela Islam (FPI) maupun Jamaah 212, pegawai atau karyawan yang hendak bekerja di Bandara juga tidak bisa masuk.
Baca Juga: Keluhkan Blokade Polisi, Massa Penjemput Rizieq: Bikin Macet Bandara Soetta
"Bener-bener gila polisi. Yang kayak gini saja sampai ditutup total semua. Saya mau kerja bingung mau lewat mana lagi," ujar Anton salah seorang pegawai Cargo Bandara Soeta kepada Suara.com, Selasa (10/11/2020).
Suara.com juga kembali mencari jalan alternatif melalui Rawa Bokor, Jakarta Barat. Lagi-lagi sudah ada blokade dari polisi.
Pengamatan Suara.com, blokade polisi di pintu masuk bandara sudah berlangsung sejak pukul 05.00 WIB. Hal itu juga dibenarkan oleh salah satu massa dari laskar FPI.
"Blokade polisi sudah dari pukul 05.00 WIB. Kami juga tertahan di sini tidak bisa masuk. Kalau kayak gini, kami menunggu saja sampai keluar bandara," paparnya.
Habib Rizieq Shihab mengumumkan diri akan pulang ke Tanah Air setelah 3,6 tahun berada di Arab Saudi, yakni sejak 2017 lalu. Rizieq Shihab dijadwalkan tiba di Indonesia tanggal 10 November 2020 atau Selasa hari ini.
Baca Juga: Satpol PP Tak Mau Ambil Pusing soal Banyaknya Spanduk Habib Rizieq
Rizieq Shihab rencananya tiba di Indonesia pukul 09.00 WIB melalui Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Ia mengatakan, akhirnya bisa pulang ke Indonesia setelah mendapatkan perpanjangan visa.
Informasi kepulangan tersebut disampaikan langsung oleh Rizieq Shihab melalui akun YouTube Front TV pada Rabu (4/11/2020). Informasi ini juga sudah dikonfirmasi oleh Juru Bicara FPI Munarman dan rilis pers FPI.
Rizieq tinggal lama di Arab Saudi berawal dari sejumlah kasus yang menjeratnya, yakni soal pornografi dan penghinaan Pancasila.
Untuk kasus pornografi ia dituduh melakukan chat mesum dengan seorang perempuan bernama Firza Husein. Belakangan diketahui, Firza merupakan satu dari 11 orang yang diciduk polisi dalam edisi pertama aksi 212 tanggal 2 Desember 2016. Firza ditangkap atas tuduhan makar.
Kemudian kasus chat mesum itu masuk tahap penyelidikan polisi. Tak lama setelahnya, Rizieq Shihab langsung 'kabur' ke Arab Saudi.
Tak hanya kasus chat mesum, Rizieq juga dilaporkan ke polisi hingga menjadi tersangka atas kasus dugaan penghinaan Pancasila. Ia dilaporkan oleh Sukmawati Soekarnoputri.
Agenda Habib Rizieq
Habib Rizieq akan tiba di Indonesia pukul 09.00 WIB di Bandara Soekarno Hatta Terminal 3 Cengkareng Tangerang.
Dalam pengumuman kepulangannya yang disiarkan di kanal YouTube Front TV, Habib Rizieq menyampaikan beberapa hal terkait dengan kepulangannya ke Tanah Air.
Selain menemui gurunya tersebut, Habib Rizieq akan menikahkan putrinya Syarifah Najwa Shihab.
Habib Rizieq mengatakan begitu mendarat di Tanah Air, dia bersama keluarga langsung menuju kediaman di Petamburan Jakarta Pusat. Di sana mereka beristirahat.
Habib Rizieq akan berada di kediamannya selama dua sampai tiga hari untuk istirahat.
Kepada para ulama dan habaib yang ingin menemuinya, Imam Besar FPI itu menyilakan untuk langsung bertandang ke Petamburan.
Selanjutnya, Habib Rizieq mengatakan aktivitas pertama keluar rumah kediaman selepas tiba di Tanah Air yaitu slaturahmi atau sowan ke gurunya, Alhabib Ali bin Abdurahman Assegaf di Tebet.
“Insya Allah, Jumat subuh 13 November 2020, saya dan kawan akan salat subuh dan menghadiri Maulid Nabi Muhammad SAW di tempat kediaman guru kami tercinta murabbi syadidil wali, Habib Ali bin Abdurahman Assegaf di Tebet Jakarta Selatan, Beliau adalah guru saya tercinta,” katanya.
Nah selepas sowan ke gurunya, Habib Rizieq akan meluncur ke Ponpes Agrokultural Markaz Syariah di Mega Mendung, Bogor, Jawa Barat untuk meninjau pembangunan pondok.
“Pukul 08.00 dari tempat beliau (Habib Ali bin Abdurahman Assegaf) kami langsung ke Bogor, ke Ponpes Agrokultural Markaz Syariat, salat Jumat di sana dan laksanakan peletakan batu pertama untuk pembangunan masjid raya Markaz Syariat,” ujar Habib Rizieq.
Sehari berikutnya, Habib Rizieq akan menikahkan putrinya di kediaman Petamburan Jakarta Pusat.
“Insya Allah pada Sabtu 14 November malam bakda salat Isya, kita langsung di DPP FPI untuk gelar peringatan Maulid SAW di markas FPI di Petamburan Jakarta Pusat, sekaligus saya akan menikahkan putri saya yang keempat Syarifah Najwa Shihab dengan tunangannya Irfan Al Idrus,” ujar Habib Rizieq.
Berita Terkait
-
FPI Tegaskan Tidak Ada Agenda Politik dalam Pertemuan Habib Rizieq dengan Wamenaker Noel
-
Usai Bertemu Habib Rizieq Shihab, Wamenaker Noel Jadi Ragu dengan Narasi yang Menuding FPI Radikal
-
Diam-Diam Pernah Menghina Habib Rizieq, Klinik Dokter Richard Lee Hampir Dibakar
-
Raffi Ahmad Temui Habib Rizieq, Ada Apa?
-
Heboh! Habib Rizieq Desak Prabowo Seret Jokowi ke Penjara Buntut Laporan OCCRP
Tag
Terpopuler
- 10 Transformasi Lisa Mariana, Kini Jadi Korban Body Shaming Usai Muncul ke Publik
- Daftar Pemain Timnas Belanda U-17 yang Gagal Lolos ke Piala Dunia U-17, Ada Keturunan Indonesia?
- Titiek Puspa Meninggal Dunia
- Gacor di Liga Belanda, Sudah Saatnya PSSI Naturalisasi Pemain Keturunan Bandung Ini
- Eks Muncikari Robby Abbas Benarkan Hubungan Gelap Lisa Mariana dan Ridwan Kamil: Bukan Rekayasa
Pilihan
-
BMKG Bantah Ada Anomali Seismik di Bogor Menyusul Gempa Merusak 10 April Kemarin
-
6 Rekomendasi HP Rp 4 Jutaan Terbaik April 2025, Kamera dan Performa Handal
-
5 Rekomendasi HP Rp 2 Jutaan Snapdragon, Performa Handal Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Diwarnai Parade Gol Indah, Borneo FC Tahan Persib Bandung
-
Persija Terlempar dari Empat Besar, Carlos Pena Sudah Ikhlas Dipecat?
Terkini
-
Blok M Jadi Ibu Kota ASEAN? Gubernur Renovasi Besar-Besaran Taman Ini
-
Polisi Jaga Ketat Laga Persija vs Persebaya di SUGBK: Penonton Dilarang Bawa Petasan hingga Miras
-
Banyak Kejanggalan, Keluarga Mahasiswa UKI yang Tewas Dikeroyok Minta Polda Metro Jaya Turun Tangan
-
Kebocoran Dana Bank DKI, Politisi PSI Desak BPK dan OJK Turun Tangan Lakukan Audit
-
Gubernur Pramono Singgung Performa Inkonsisten Rizky Ridho di Persija: Di Timnas Mainnya Bagus