SuaraJakarta.id - Pernikahan Syarifah Najwa Shihab, puteri dari pentolan Front Pembela Islam (FPI), Rizieq Shihab yang akan digelar besok Sabtu (14/11/2020) di kediamannya, Petamburan, Jakarta Pusat tengah menjadi sorotan. Bahkan Gubernur Anies Baswedan dikabarkan bakal jadi saksi saat akad nikah.
Kendati demikian, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menyatakan tidak akan hadir ke acara pernikahan itu. Padahal sejumlah tokoh ibu kota dan nasional diperkirakan akan datang memberikan selamat.
"Nggak, saya nggak datang," ujar Riza di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (13/11/2020).
Riza tak menjelaskan lebih lanjut mengenai alasannya tidak datang ke acara pernikahan itu. Bahkan ia juga mengaku tak tahu Anies akan menjadi saksi pernikahan.
Baca Juga: Hotman Paris Unggah Video Nikita Mirzani Dikerubungi Polisi
"Nggak tahu saya (Anies jadi saksi)," pungkasnya.
Anies Baswedan telah diundang ke acara pernikahan puteri pentolan Front Pembela Islam (FPI) Rizieq Shihab, yang bernama Syarifah Najwa Shihab. Bahkan Anies rencananya akan menjadi saksi saat akad nikahnya.
Hal ini diketahui dari pemberitahuan mengenai acara pernikahan yang akan diadakan di kediaman Rizieq di Petamburan Tanah Abang, Jakarta Pusat, Sabtu (13/11/2020).
Dalam pemberitahuan yang diterima Suara.com, pada hari yang sama akan diadakan acara maulid nabi oleh FPI. Setelah itu dilanjutkan dengan akad nikah Syarifah dengan mempelai pria bernama Irfan Alaydrus pukul 19.30 WIB.
Acara tersebut diperkirakan akan dihadirkan oleh beberapa ustaz yang cukup dikenal, mulai dari Ketua Umum FPI Sobri Lubis, Syeikh Ali Jaber hingga Abdul Somad. Lalu di bagian penutupnya, tertulis Anies akan menjadi saksi pernikahan.
Baca Juga: Maulid Ada Rizieq di Tebet Langgar Protokol Kesehatan, Anies Tak Sanksi
"Rencana Saksi Nikah Gubenur DKI Jakarta Anies Baswedan PhD," tulis pengumuman itu yang dikutip Suara.com, Jumat (13/11/2020).
Wakil Sekretaris Jenderal Majelis Ulama Indonesia (MUI) Tengku Zulkarnain mengatakan Rizieq memang sempat menyampaikan kepada Anies soal masalah pernikahan puterinya. Hal ini diketahuinya saat ia ikut bertemu keduanya di Petamburan Rabu (10/10/2020) malam.
"Di malam pertemuan itu kan memang saya terakhir dua hari yang lalu itu ada pembicaraan mengenai anak beliau, Najwa Shihab ya. Kemungkinan pak Anies jadi saksi bisa saja," jelasnya.
Sebelum pernikahan dilangsungkan, akan ada acara Maulid Nabi Muhammad di lokasi yang sama. Beberapa ulama ternama akan hadir.
Di antaranya adalah:
- Habib Rizieq Shihab
- KH Sobri Lubis
- Habib Hanif Al Athos
- KH Zainuddin Ali
- Ust Munawir Aseli
- Syeikh Ali Jaber.
- Muhammad Al Habsyi.
- Ust Abdul Somad Lc.
- Habib Syakieb Fais Al Athos.
- Ust Tengku Zulkarnain.
- KH Ahmad Baidowi.
- KH Sukron Mamun
- Habib Zaky
Berita Terkait
-
Kompak Pakai Rompi 'JAKI', Pramono-Anies Blusukan Bareng di Cengkareng Jakbar
-
Berhubungan Erat di Masa Lalu, Ini Bukti Kedekatan Anies dan Pramono Anung
-
Bukan Ajang Eksperimen, Anies Ngaku Gak Asal-asalan Dukung Pramono: Saya Kenal, Tahu Pikiran dan Rekam Jejaknya
-
Ikut Blusukan, Anies Senang Pramono Berkomitmen Mengembalikan Jakarta Plus dan Kota Kolaborasi
-
Sempat Jajan Telur Gulung, Pramono-Anies Kompak Pakai Rompi 'JAKI' saat Blusukan Bareng di Cengkareng Jakbar
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting
-
Pemkab Kediri Angkat Duta Genre Sebagai Role Model bagi Lingkungan Remaja