SuaraJakarta.id - Pihak Istana Negara angkat bicara setelah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wagub DKI, Ahmad Riza Patria positif terpapar Covid-19.
Terkait dua pimpinan daerah itu positif Corona, Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko merasa masih yakin jika roda pemerintahan di Jakarta masih bisa berjalan.
"Menurut saya sih sementara masih bisa berjalan dengan baik," ujar Moeldoko di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa (1/12/2020).
Moeldoko menilai pemerintah daerah bisa melaksanakan tugasnya secara efektif.
"Saya pikir sepanjang pemerintah daerah masih bisa melaksanakan tugasnya secara efektif, karena ada cara-cara leadership yang harus dijalankan," ucap dia.
Mantan Panglima TNI itu menyebut, melalui teknologi komunikasi saat ini, seorang pemimpin termasuk Anies bisa memimpin dimana pun meski harus menjalani isolasi mandiri.
Pemerintah pusat kata Moeldoko, akan terus memantau perkembangan kondisi pemerintahan di Pemprov DKI.
"Dengan adanya akses komunikasi yang sekarang ada, saya pikir seorang panglima, seorang gubernur bisa memimpin dari mana pun. Nanti pasti akan dilihat efektivitasnya," katanya.
Sebelumnya, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengumumkan dirinya terpapar Covid-19 pada Selasa (1/12/2020). Sementara Wagub DKI Riza Patria juga mengumumkan terpapar Covid-19 pada Minggu (29/11/2020).
Baca Juga: Anies dan Riza Positif Covid-19, Balai Kota Disemprot Disinfektan
Tag
Berita Terkait
-
Kelar Jadi Gubernur DKI Jakarta, Anies: Biarkan Kerja Nyata yang Bicara
-
Pamit Dari Balai Kota, Anies Baswedan Pulang ke Rumah Naik Vespa
-
Begini Momen Anies Baswedan di Hari Terakhir Menjabat Gubernur DKI Jakarta
-
Anies Baswedan Pamit Kepada Warga Jakarta di Balai Kota
-
Anies Baswedan Resmikan Halte Transjakarta Bundaran HI
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
7 Fakta Terbaru Pramugari Gadungan Batik Air, Terbongkar di Pesawat hingga Minta Maaf
-
Cek Fakta: Klaim Presiden Sementara Venezuela Tegaskan Bakal Lawan AS, Ini Faktanya
-
Harga Avanza, Xpander, dan Stargazer Bekas di 2026: Siapa Paling Jatuh?
-
Terungkap, Alasan di Balik Aksi Perempuan Palembang Nyamar Jadi Pramugari Batik Air
-
Filter Air Toren untuk Rumahan: Rekomendasi Terbaik 2026 Agar Air Selalu Jernih