SuaraJakarta.id - Pasien terkonfirmasi positif Covid-19 yang dirawat di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta Pusat bertambah 127 orang, sehingga total ada 3.283 pasien positif pada Kamis (3/12/2020).
Kepala Penerangan Komando Gabungan Wilayah Pertahanan atau Kogabwilhan I, Kolonel Marinir Aris Mudian memaparkan jumlah pasien positif covid-19 dengan gejala ringan dan sedang yang dirawat di tower 4, 6 dan 7 bertambah sebanyak 47 orang.
"Pasien di Tower 4, 6 dan 7 berjumlah 2.392 orang terdiri dari 1.213 pria, 1.179 wanita. Semula 2.345 orang, bertambah 47 orang," kata Aris dalam keterangannya, Kamis(3/12/2020).
Sementara pasien tanpa gejala yang dirawat di tower 5 bertambah 80 orang.
"Pasien terkonfirmasi positif di tower 5 sebanyak 891 orang (502 pria, 389 Wanita), semula 811 orang, bertambah 80 orang," ujarnya.
Sejak beroperasi 23 Maret, RSD Wisma Atlet telah didatangi berbagai kategori pasien Covid-19 hingga jumlahnya mencapai 46.780 orang.
Aris mengatakan sebanyak 43.310 orang telah keluar dari RSD Wisma Atlet, yaitu karena sembuh sebanyak 42.711 orang, dirujuk ke RS lain sebanyak 491 orang, dan meninggal delapan orang.
RSKI Pulau Galang
Aris juga melaporkan perkembangan jumlah pasien di Rumah Sakit Khusus Infeksi atau RSKI Pulau Galang, Kepulauan Riau, yang kini merawat inap sebanyak 338 orang
Baca Juga: Update Covid-19 Global: Minggu Depan, Inggris Vaksinasi dengan Pfizer
"Pasien yang terkonfirmasi positif di RSKI Pulau Galang bertambah tiga orang dari hari sebelumnya 335 menjadi total 338 orang," ucap Aris.
Sejak beroperasi 12 April, RSKI Galang telah mendapat kunjungan pasien sebanyak 5.520 orang, 5.182 orang di antaranya telah pulang karena sembuh (2.932 orang), dirujuk ke RS lain (25 orang), pasien suspek yang selesai perawatan (2.225 orang), dan yang meninggal dunia nihil.
Berita Terkait
-
Update Covid-19 Global: Minggu Depan, Inggris Vaksinasi dengan Pfizer
-
Dinas Pendidikan Makassar Buat Buku Panduan Pencegahan Covid-19 di Sekolah
-
Sleman Jadi Zona Merah Membara Covid-19, Ini Penjelasan Dinkes
-
Kasudin Pendidikan Jaktim Ade Yulia Narun Meninggal Positif COVID-19
-
Ibu Ririn Ekawati Meninggal, Kenali Gejala Covid-19 Pada Lansia!
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
Terkini
-
7 Fakta Terbaru Pramugari Gadungan Batik Air, Terbongkar di Pesawat hingga Minta Maaf
-
Cek Fakta: Klaim Presiden Sementara Venezuela Tegaskan Bakal Lawan AS, Ini Faktanya
-
Harga Avanza, Xpander, dan Stargazer Bekas di 2026: Siapa Paling Jatuh?
-
Terungkap, Alasan di Balik Aksi Perempuan Palembang Nyamar Jadi Pramugari Batik Air
-
Filter Air Toren untuk Rumahan: Rekomendasi Terbaik 2026 Agar Air Selalu Jernih