SuaraJakarta.id - Jalan-jalan di era new normal bisa dilangsungkan dengan menerapkan protokol kesehatan atau prokes secara ketat. Komunitas mobil Honda menyikapi kondisi ini serta berkeinginan mensukseskan program pemerintah. Ujudnya adalah wastafel pedal dengan tampilan unik, mirip kabin mobil yang ditempatkan di berbagai titik seantero Monumen Nasional atau Monas di Jakarta Pusat.
Dikutip dari kanal otomotif Suara.com, jaringan SuaraJakarta.id, tanpa perlu menyentuh keran, sarana pencuci tangan ini bisa dioperasikan dengan menekan pedal mirip gas dan rem di mobil. Air dan sabun pun menyemprot ke bagian depan pengguna. Sementara tempatnya sendiri menyerupai dashboard mobil dilengkapi cermin yang dirupakan sebagai kaca depan mobil.
PT Honda Prospect Motor (HPM) bersama sejumlah komunitas mobil Honda melakukan kegiatan sosial dengan menyumbangkan fasilitas cuci tangan itu pada hari ini, Selasa (15/12/2020).
Komunitas mobil Honda bekerja sama dengan PAM JAYA menyerahkan 45 fasilitas cuci tangan sebagai dukungan untuk pelaksanaan protokol kesehatan bagi masyarakat yang nantinya akan mengunjungi Monas di era normal baru.
Yulian Karfili, Public Relations & Digital Manager PT HPM menyebutkan bahwa sesuai protokol kesehatan untuk mencegah COVID-19, fasilitas cuci tangan yang disumbangkan juga dirancang untuk dioperasikan tanpa sentuhan tangan. Hasilnya adalah fasilitas berbentuk mirip dashboard mobil tadi.
"Kegiatan sosial hari ini merupakan kelanjutan dari inisiatif komunitas bersama dengan Honda Prospect Motor untuk mendukung aktivitas masyarakat. Yaitu melengkapi sarana protokol kesehatan di area publik. Kami berharap sumbangan ini dapat bermanfaat bagi masyarakat sekaligus mengingatkan untuk terus menjalankan gaya hidup sehat di era normal baru," ujar Yulian Karfili, dalam sesi konferensi pers media secara virtual.
Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Monumen Nasional, Muhammad Isa menyatakan rasa terima kasih atas bantuan dari teman-teman komunitas mobil Honda yang telah menyumbangkan 45 unit fasilitas cuci tangan berupa wastafel pedal di beberapa titik area Monas.
"Kami berharap dengan adanya bantuan fasilitas cuci tangan dari teman-teman Komunitas Mobil Honda, dapat digunakan sebaik-baiknya oleh publik ketika nanti Monas sudah dibuka kembali," tandasnya.
Sebelumnya komunitas Honda telah melakukan sumbangan fasilitas cuci tangan di beberapa lokasi, termasuk di halte TransJakarta di lima lokasi di Jakarta, Kawasan Wisata Dieng, Jawa Tengah, dan kawasan wisata di area Bogor, Jawa Barat.
Komunitas Honda yang terlibat di kegiatan sosial ini terdiri dari 17 komunitas dengan anggota tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Yaitu: Stream Community, Mobility – Mobilio Indonesia Community, JazzFit Club Indonesia, Invernity - Indonesia BRaVer Community, ICC - Indonesia City Club, Hofos – Honda Freed Owners, Hocy – Honda Odyssey Community, HNCI – Honda Nouva Community Indonesia, HJOC - Honda Jazz Owners Community, HJI – Honda Jazz Indonesia, HCEI Honda Civic Estilo Indonesia, HBCI – Honda Brio Community Indonesia, HBC - Honda Brio Community, CCI - CRV Club Indonesia, Braver Indonesia – BeOne, MOI – Mobilio Indonesia, dan Brionesia.
Baca Juga: Begini Jadinya Honda Civic 'Dipaksa' Jadi Lamborghini Aventador, Keren!
Berita Terkait
-
Siapa Habib Umar bin Hafidz? Ulama Besar yang Bikin Ribuan Jamaah Tumpah di Monas
-
Polisi Berpeci Hitam Kawal Aksi Bela Palestina, Pesannya Bikin Adem Ribuan Massa di Monas
-
HUT ke-80 TNI di Monas Hasilkan 126,65 Ton Sampah!
-
Prajurit Gugur saat Persiapan HUT TNI di Monas, Pratu Johari Patah Tulang usai Jatuh dari Atas Tank
-
Monas Banjir Sampah Usai Puncak HUT ke-80 TNI: 126 Ton Diangkut!
Terpopuler
- Erick Thohir Umumkan Calon Pelatih Baru Timnas Indonesia
- 4 Daftar Mobil Kecil Toyota Bekas Dikenal Ekonomis dan Bandel buat Harian
- 5 Lipstik Transferproof untuk Kondangan, Tidak Luntur Dipakai Makan dan Minum
- 5 Rekomendasi Sepatu Running Selevel Adidas Adizero Versi Lokal, Lentur dan Kuat Tahan Beban
- 8 City Car yang Kuat Nanjak dan Tak Manja Dibawa Perjalanan Jauh
Pilihan
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
-
Kisi-Kisi Pelatih Timnas Indonesia Akhirnya Dibocorkan Sumardji
-
Hasil Drawing Play Off Piala Dunia 2026: Timnas Italia Ditantang Irlandia Utara!
Terkini
-
Buruan! 10 Link Dana Kaget Hari Ini Sudah Rilis, Langsung Cair ke Akun DANA Kamu
-
Mayor Teddy Turun Tangan! Program Makan Gratis Prabowo Kini Sasar Kelompok Kunci 3B
-
Bank Mandiri dan KAI Group Resmikan Implementasi QRIS Tap di Transportasi Publik: Makin Praktis!
-
Dasco Langsung Eksekusi: Layanan Jantung BPJS di Tangerang Tembus Usai Satu Panggilan Telepon
-
7 Tren Sneakers yang Nilainya Turun di Akhir 2025, Solusi untuk Kamu yang Ingin Jual