SuaraJakarta.id - Pemerintah Kota Jakarta Pusat menyegel sementara Hotel Alvin Oyo TownHouse, Gunung Sahari, Sawah Besar, Jakarta Pusat, selama tiga hari.
Penyegelan hotel itu lantaran diketahui menjadi tempat isolasi tak berizin untuk pasien Covid-19.
Pelaksana Harian (Plh) Wali Kota Jakarta Pusat, Irwandi menjelaskan, untuk bisa mengalihfungsikan hotel menjadi tempat isolasi, maka perlu ada surat izin dari Kementerian Kesehatan dan Kementerian Pariwisata.
Namun, Hotel Alvin Sawah Besar disebutnya tak memiliki izin tersebut.
Baca Juga: Keluarga Isolasi di RS, Bocah 9 Tahun Berani Tinggal Sendiri di Rumah
"Hotel Alvin tapi manajemennya Oyo. Mereka menerima pasien Covid-19 yang OTG dan tidak ada surat resmi dari Kementerian Pariwisata dan Kesehatan," ujar Irwandi saat dikonfirmasi, Sabtu (19/12/2020).
Penyegelan Hotel Alvin Sawah Besar dilakukan pihak Pemkot bersama Satpol PP Jakarta Pusat pada Jumat (18/12/2020).
Tindakan Hotel Alvin ini juga disebutnya diketahui dari laporan masyarakat.
"Ini berdasarkan laporan dari masyarakat dan diteruskan Satpol PP. Kami juga sudah rapat dan memberitahukan kepada pihak hotel soal penyegelan," katanya.
Menurutnya jika tempat isolasi tak berizin dibiarkan, maka akan menjadi berbahaya bagi masyarakat.
Baca Juga: Gagal Diet karena Positif Corona, Wagub DKI Ngaku Sehari Bisa 5 Kali Makan
Sebab, pasien Covid-19 yang isolasi akan ditangani oleh pihak yang tak memiliki izin khusus.
"Sebenarnya ini mendukung pemerintah, tapi sayangnya tidak memenuhi persyaratan. Mereka tidak memiliki izin dari Kementerian Pariwisata dan Kesehatan," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Pemkot Pastikan Kontes Kecantikan Di Sawah Besar Tak Berizin, Pihak Hotel Akan Disanksi
-
Dari Bidadari Warkop DKI hingga Psikolog Lapas: Transformasi Peran Rowiena Umboh
-
Ulasan Film Bangsal Isolasi, Menguak Kematian Misterius di Lapas Wanita
-
5 Rekomendasi Film Sambut Akhir Pekan, Ada Film Baru dari Suzy
-
Sempat Jenuh, Rowiena Umboh Akhirnya Comeback Main Sinetron Stripping Setelah 5 Tahun
Terpopuler
- Istri Menteri UMKM Bukan Pejabat, Diduga Seenaknya Minta Fasilitas Negara untuk Tur Eropa
- Asisten Pelatih Liverpool: Kakek Saya Dulu KNIL, Saya Orang Maluku tapi...
- 3 Kerugian AFF usai Menolak Partisipasi Persebaya dan Malut United di ASEAN Club Championship
- Mulan Jameela Sinis Ahmad Dhani Sebut Mantan Istri dengan Panggilan 'Maia Ahmad'
- Pengganti Elkan Baggott Akhirnya Dipanggil Timnas Indonesia, Jona Giesselink Namanya
Pilihan
-
7 Rekomendasi Merek AC Terbaik yang Awet, Berteknologi Tinggi dan Hemat Listrik!
-
Daftar 7 Sepatu Running Lokal Terbaik: Tingkatkan Performa, Nyaman dengan Desain Stylish
-
Aura Farming Anak Coki Viral, Pacu Jalur Kuansing Diklaim Berasal dari Malaysia
-
Breaking News! Markas Persija Jakarta Umumkan Kehadiran Jordi Amat
-
Investor Ditagih Rp1,8 Miliar, Ajaib Sekuritas Ajak 'Damai' Tapi Ditolak
Terkini
-
Ngopi Nggak Harus Mahal! Cek 3 Link Saldo DANA Kaget yang Bisa Bikin Kamu Cuan
-
Di Garasi UMKM yang Didirikan Mas Dhito, Wisatawan Asal California Antusias Melihat Seni Tari Lokal
-
Cara Mendapatkan Saldo DANA Gratis Hingga Rp400 Ribu Lewat 9 Link DANA Kaget Hari Ini
-
Tumbuhkan Ekonomi Inklusif, Bank Mandiri Bekali 70 Usahawan Kreatif Naik Kelas di Depok
-
5 Rekomendasi Warna Cat Dulux Untuk Ruang Tamu Agar Terlihat Mewah