SuaraJakarta.id - Jagat dunia maya dihebohkan dengan video aksi pria diduga membunuh anaknya sendiri dengan cara dilindas dengan menggunakan sebuah truk yang dikemudikannya. Diduga, aksi nekat dilakukan pelaku setelah terpergok membawa wanita oleh anak dan istrinya.
Rekaman video dari peristiwa nahas itu kali pertama diunggah akun Instagram @nenk_update. Video yang mengunggah itu merupakan rekaman CCTV di lokasi kejadian.
Berdasarkan video itu, korban bersama ibunya awalnya sedang menunggu di seberang jalan.
Ketika truk milik pelaku lewat, keduanya tampak berlari dan berusaha memberhentikan kendaraan tersebut. Diduga pelaku sedang membawa selingkuhannya.
Korban terlihat sempat bergelantungan di kaca spion truk. Dia berupaya agar pelaku bisa menyetop kendaraannya itu.
Tapi bukannya berhenti, pelaku malah menancapkan gas hingga membuat anaknya terjatuh dan tergilas roda truk. Korban pun meninggal dunia di lokasi kejadian.
Seketika sang ibu pun langsung histeris melihat kondisi anaknya itu.
Warga yang berada di sekitar pun langsung berlarian ke arah korban dan menolong.
Peristiwa tersebut dilaporkan terjadi di Meukek, Aceh Selatan pada Sabtu (19/12/2020) dini hari.
Baca Juga: Viral Ibu Ceritakan Bayi Tak Sempurna, Ini Manfaat Periksa Janin Saat Hamil
Warganet yang melihat unggahan itu pun spontan mengecam keras tindakan pelaku.
"Sumpaahhhh itu bapak dikutuk sama seluruh ibu-ibu di dunia, hidupnya enggak tenang," ujar akun @linaahmad88.
"Setega itu ngebunuh anaknya sendiri hanya demi menutupi perselingkuhan," tulis akun @onyitnyit.
"Menyesal seumur hidup bapak itu," tutur akun @indahfitria1991.
"Enggak bakal selamat itu bapaknya seumur hidupnya," komentar akun @elsasidney.
Hingga tulisan ini disusun, belum diketahui kelanjutan dari kejadian tersebut.
Berita Terkait
-
Panik, Lagi TikTok-an Malah Senggol Pot Berisi Janda Bolong
-
Video Salah Gerebek Rumah Wanita Beredar, Kepolisian Chicago Tuai Kecaman
-
Kocak! Emak-emak Bentak Anak Lewat Live Instagram: Cepat Balik Atau Pukul
-
Viral Video Sekumpulan Remaja Salat di Gereja, Panen Perdebatan
-
Kocak! Bocah ini Terjebak di dalam Bubu, Warganet: Ikannya Nangis
Terpopuler
- 6 Sepatu Adidas Diskon 60 Persen di Sports Station, Ada Adidas Stan Smith
- Kronologi Lengkap Petugas KAI Diduga Dipecat Gara-Gara Tumbler Penumpang Hilang
- 5 Moisturizer dengan Alpha Arbutin untuk Memudarkan Flek Hitam, Cocok Dipakai Usia 40-an
- 7 Sabun Muka Mengandung Kolagen untuk Usia 50-an, Bikin Kulit Tetap Kencang
- 15 Merek Ban Mobil Terbaik 2025 Sesuai Kategori Dompet Karyawan hingga Pejabat
Pilihan
-
Polemik RS dr AK Gani 7 Lantai di BKB, Ahli Cagar Budaya: Pembangunan Bisa Saja Dihentikan
-
KGPH Mangkubumi Akui Minta Maaf ke Tedjowulan Soal Pengukuhan PB XIV Sebelum 40 Hari
-
Haruskan Kasus Tumbler Hilang Berakhir dengan Pemecatan Pegawai?
-
BRI Sabet Penghargaan Bergengsi di BI Awards 2025
-
Viral Tumbler Tuku di Jagat Maya, Berapa Sebenarnya Harganya? Ini Daftar Lengkapnya
Terkini
-
Manhattan Hotel Jakarta dan KARA Indonesia Gelar Live Cooking di SIAL Interfood 2025
-
Dari Workshop hingga Mini Cinema: Dukungan Penuh bagi Talenta Visual Tanah Air
-
Larang Perdagangan Daging Anjing dan Kucing, DMFI Apresiasi Langkah Progresif Gubernur DKI
-
Bersama Pimpinan DPRD, Mas Dhito Tandatangani Persetujuan Raperda APBD 2026
-
Festive Season 2025 BWH Hotels Indonesia: dari Joyful December hingga Wonder Tropical New Year