SuaraJakarta.id - Kekasih Cristiano Ronaldo, Georgina Rodriguez tampil seksi dengan balutan gaun merah saat menemani penyerang Juventus menyabet penghargaan pemain terbaik Abad 21.
Penghargaan yang juga dinamakan Player of the Century Award 2001-2020 itu dianugrahi oleh Globe Soccer Awards di Hotel Armani Dubai, Uni Emirat Arab, pada Minggu (27/12/2020) waktu setempat atau Senin dini hari WIB.
Georgina Rodriguez tampil menawan saat mendampingi eks pemain Manchester United itu. Perempuan berusia 26 tahun tersebut tampil seksi dengan mengenakan gaun merah.
Perempuan asal Argentina itu memang kerap menemani Ronaldo dalam menghadiri berbagai macam acara penghargaan, terkhusus Globe Soccer Awards.
Sementara tahun lalu, Georgina Rodriguez juga menemani Ronaldo dalam acara yang sama, di mana dia juga tampil 'wah' dengan mengenakan gaun berwarna putih.
Sementara setahun sebelumnya, tampilan Georgina Rodriguez lebih menarik perhatian. Laporan Moroccanladies mengatakan Georgina mengenakan kaftan ala Maroko berwarna putih.
Tak lupa, perempuan yang sebelumnya bekerja sebagai pegawai di toko Gucci itu menyandingkan baju khas Maroko itu dengan kerudung untuk menutupi bagian kepalanya.
Terkait penghargaan yang diraih Ronaldo, ini merupakan kali ketujuh penyerang Portugal itu mendapat penghargaan pemain terbaik dari Globe Soccer Awards. Enam penghargaan sebelumnya diraih pada 2011, 2014, 2016, 2017, 2018, dan 2019.
Baca Juga: Cristiano Ronaldo Kesal Anaknya Suka Konsumsi Keripik dan Soda
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas 60 Jutaan Kapasitas Penumpang di Atas Innova, Keluarga Pasti Suka!
- 5 Sepatu Lokal Senyaman Skechers, Tanpa Tali untuk Jalan Kaki Lansia
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Cek Fakta: Viral Ferdy Sambo Ditemukan Meninggal di Penjara, Benarkah?
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Cek Fakta: Viral Klaim Bom Bunuh Diri di Bandara Hang Nadim Batam, Benarkah?
-
7 Tablet Murah untuk Gantikan Buku Catatan di 2026, Cocok untuk Pelajar & Pekerja
-
Imigrasi Pastikan Tetap Hadir Layani Masyarakat Selama Libur Natal dan Tahun Baru 2026
-
Simak Daftar Pengalihan Arus Jalan Menuju TMII dan Ragunan pada Malam Tahun Baru
-
Cek Fakta: Benarkah Viral 700 Kepala Desa Tertangkap KPK?