SuaraJakarta.id - Selama tahun 2020, tercatat ada 349 kebakaran yang terjadi di Jakarta Timur. Angka ini menurun sebanyak 40 persen dibandingkan kejadian mengamuknya si jago merah pada tahun 2019.
Kasi Ops Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan pada tahun 2019, tercatat ada 579 kasus kebakaran. Penurunan ini disebut Gatot terjadi karena sosialisasi pencegahan kebakaran yang masif telah berhasil.
"Tahun 2019 ada 578 kasus di Jakarta Timur, tahun 2020 ada 349 kasus. Alhamdulillah penurunan frekuensi kebakaran hampir 40 persen," ujar Gatot kepada wartawan, Minggu (3/1/2021).
Gatot menjelaskan, penurunan kasus kebakaran ini adalah kabar baik. Sebab, Jakarta Timur tercatat sebagai kota paling luas dan padat penduduk se-DKI Jakarta.
Dari total kasus kebakaran di 2020, korsleting listrik menjadi penyebab paling banyak dengan 218 kasus, begitu juga dengan tahun 2019.
"Sepanjang tahun 2020 kita mencatat ada 32 kasus kebakaran karena kompor, 8 kasus karena rokok, dan 91 kasus karena faktor lain. Untuk objek yang terbakar paling banyak rumah, ada 97," jelasnya.
Pada masa pandemi Covid-19 yang membuat warga bekerja dari rumah, Gatot mengimbau masyarakat tetap waspada terhadap ancaman kebakaran.
Di antaranya dengan melakukan kontrol rutin instalasi kompor gas dan tidak menggunakan perangkat elektronik secara berlebihan yang bisa memicu korsleting.
"Ketika meninggalkan rumah cek peralatan yang sudah dipakai dalam kondisi off atau dicabut listriknya. Jangan menumpuk steker listrik dan menyambung sembarang," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 4 Pilihan HP OPPO 5G Terbaik 2026 dengan RAM Besar dan Kamera Berkualitas
- Bojan Hodak Beberkan Posisi Pemain Baru Persib Bandung
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Apa itu Whip Pink? Tabung Whipped Cream yang Disebut 'Laughing Gas' Jika Disalahgunakan
Pilihan
-
Sah! Komisi XI DPR Pilih Keponakan Prabowo Jadi Deputi Gubernur BI
-
Hasil Akhir ASEAN Para Games 2025: Raih 135 Emas, Indonesia Kunci Posisi Runner-up
-
5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
Terkini
-
Cek Fakta: Benarkah Purbaya Mau Hapus Dana Desa dan Diganti Subsidi Listrik hingga Sembako?
-
Cek Fakta: Detik-Detik Pesawat ATR Jatuh karena Power Bank Terbakar Viral, Ini Faktanya
-
Cek Fakta: Benarkah China Resmi Tutup Pintu untuk Wisatawan Israel?
-
Ultraverse Festival 2026 Satukan Musik Tanpa Jarak dengan Layanan XL Ultra 5G+
-
Cek Fakta: Purbaya Ungkap Hasil Korupsi Jokowi Disembunyikan di 32 Rekening Asing, Ini Faktanya