SuaraJakarta.id - Kebocoran gas di Jalan Pahlawan Komarudin, Cakung Barat, Jakarta Timur, Selasa pagi, berasal dari kerusakan pipa milik PT Perusahaan Gas Negara (PGN).
"Update-nya kebocoran sudah ditangani oleh tim kami sejak pukul 07.00 WIB," kata Humas Perusahaan Gas Negara (PGN) Al Ambarak melalui pesan singkat di Jakarta.
Namun saat dikonfirmasi lebih lanjut terkait kronologi kebocoran gas, Ambarak mengatakan sedang mempersiapkan keterangan secara tertulis kepada media terkait kejadian itu.
"Sedang dibuatkan rilisnya ya," katanya.
Baca Juga: Paket Bansos Gagal di Pulogadung, Batal Disuplai Akhirnya Dijual ke Warga
Sementara itu peristiwa kebocoran gas di Cakung Barat dikabarkan oleh tim Pemadam Kebakaran Jakarta Timur.
Dalam laporan kepada wartawan disebutkan peristiwa itu dilaporkan terjadi sekitar pukul 06.20 WIB dari warga yang datang ke pos pemadam setempat.
Lokasi tepatnya berada di kolong Jalan Tol Lingkar Luar Jakarta (JORR) Jalan Pahlawan Komarudin. Petugas sempat mengimbau agar pengendara beralih ke jalur alternatif.
"Ada kebocoran pipa gas harap cari jalan alternatif lain," ujar Kasi Operasional Damkar Jakarta Timur Gatot Sulaeman.
Sebelumnya, kebocoran pipa milik PGN juga terjadi pada Maret 2020 di Jalan Raya Bekasi akibat terbentur alat berat pembangunan jalan tol.
Baca Juga: 50 Ribu Bansos Corona 3 Bulan Terbengkalai di Pulogadung, Begini Kondisinya
Akibatnya polisi menutup sementara jalur tersebut selama enam jam untuk mengantisipasi kemungkinan buruk yang bisa terjadi. (Antara)
Berita Terkait
-
Keruk Kali Cakung Lama, Pramono Janji Tak Gusur Rumah Warga: Sama Sekali Tidak!
-
Truk BBM Seruduk 3 Ruko di Cakung Jaktim, Panji Kaget Gegara Motor Ngerem Mendadak
-
Buntut Besi JPO Hilang Dicuri, Pramono Bakal Pasang CCTV di Lokasi Rawan Pencurian
-
JPO Tipar Cakung Akhirnya Diperbaiki Setelah Viral, Dua Bulan ke Depan Tak Bisa Dilewati Warga
-
Akhirnya Ditutup! Begini Potret Ngerinya Kondisi JPO Tipar Cakung yang Rusak
Terpopuler
- Kemarin Koar-koar, Mertua Pratama Arhan Mewek Usai Semen Padang Tak Main di Liga 2
- Simon Tahamata Dihujat Pendukung RMS: Ia Berpaling Demi Uang!
- Resmi! Bek Liga Inggris 1,85 Meter Tiba di Indonesia Akhir Pekan Ini
- Rekomendasi Aplikasi Penghasil Uang Resmi Versi Pemerintah Mei 2025, Dapat Cuan dari HP!
- Lesti Kejora Dipolisikan karena Cover Lagu Yoni Dores, Ariel NOAH Pasang Badan: Kenapa Dipidanakan?
Pilihan
-
Hasil Drawing Piala Dunia U-17: Timnas Indonesia U-17 Langsung Bertemu Brasil
-
Wacana Dana Parpol Naik 10 Kali Lipat, Wakil KPK Sebut Agar Tidak Ada Korupsi
-
5 Rekomendasi Sunscreen Terbaik 2025, Anti Aging Auto Bikin Glowing
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP di Bawah Rp5 Juta, Layar AMOLED Lensa Ultrawide
-
5 Rekomendasi HP Xiaomi Rp 1 Jutaan dengan Spesifikasi Gahar Terbaik Mei 2025
Terkini
-
3 Link DANA Kaget Hari Ini Terbaru, Segera Klaim Sekarang!
-
Link DANA Kaget Aktif, Rezeki Nomplok Digital Cuma Sekali Klik di Sini
-
5 Link Saldo Dana Kaget Ratusan Ribu Bisa Anda Klaim Saat Ini
-
17 Anggota GRIB Jaya Tangsel yang Duduki Lahan BMKG Diamankan Polda Metro Jaya
-
7 Link DANA Kaget Hari Ini Terbaru, Segera Klaim Jangan Sampai Kehabisan!