SuaraJakarta.id - Artis Raffi Ahmad mendadak batal dihadirkan sebagai narasumber dalam diskusi dari bertema sosialisasi vaksin yang digelar Satuan Tugas Penanganan Covid-19 yang digelar secara daring, Kamis (14/1/2021) hari ini. Batalnya Raffi yang rencananya dihadirkan sebagai narasumber atas kemauan pihak Istana.
Hal itu terjadi menyusul Raffi terpergok yang tak mengenakan masker saat berpesta bersama sejumlah artis dan pejabat. Pesta itu digelar setelah Raffi divaksin perdana bersama Presiden Jokowi di Istana Negara, kemarin.
Kepala Bidang Humas BNPB, Rita Rosita Simatupang menjelaskan acara tersebut dibatalkan atas permintaan dari pihak Istana Kepresidenan yang disampaikan kepada Juru Bicara Satgas Covid-19 Wiku Adisasmito.
"Mohon maaf, barusan Prof Wiku datang ke media center dan menyampaikan bahwa konpers Raffi Ahmad pukul 14.00 batal setelah ada komunikasi dengan Istana," kata Rita kepada wartawan, Kamis (14/1/2021).
Baca Juga: 5 Kontroversi Raffi Ahmad dari Pesta Setelah Vaksin hingga Gaet Yuni Shara
Wiku sebelumnya menegaskan influencer memang digaet pemerintah untuk mensosialisasikan protokol kesehatan 3M Memakai masker, Menjaga jarak, dan Mencuci tangan sekaligus mensukseskan program vaksinasi, hal yang dilakukan Raffi adalah kekeliruan besar.
"Kami berharap dengan influencer besar seperti Raffi Ahmad, dia bisa berperan untuk memastikan anak muda mendukung vaksinasi. Namun kesalahan sudah terjadi, dan sudah diklarifikasi oleh dirinya (Raffi) sendiri," kata Wiku.
Selanjutnya, Satgas berharap semua pihak mendukung program vaksinasi Covid-19 yang tengah difokuskan pemerintah, termasuk para artis.
"Ke depannya ketika semakin banyak orang yang divaksin, termasuk influencer, kita harus bekerja sama dalam strategi komunikasinya," ucapnya.
Sebelumnya, Raffi Ahmad terpantau berpesta ria bersama artis-artis lain pada Rabu (13/1/2021) malam. Bahkan ada Komisaris Pertamina Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok yang ikut berpesta.
Baca Juga: Tak Libatkan Lansia, Kebijakan Vaksinasi Virus Corona di Indonesia Dikritik
Kerumunan ini sangat disayangkan, sebab Raffi Ahmad yang baru saja menerima vaksin bersama Presiden Joko Widodo di Istana Negara justru membuat kerumunan tanpa protokol kesehatan 3M.
Bahkan Istana menyebut Raffi adalah perwakilan dari kaum milenial yang ditunjuk negara untuk menjadi panutan menyukseskan program vaksinasi COVID-19 sekaligus menyebarkan pesan protokol kesehatan 3M.
Berita Terkait
Terpopuler
- Cerita Pemain Keturunan Indonesia Tristan Gooijer Tiba di Bali: Saya Gak Ngapa-ngapain
- Review dan Harga Skincare GEUT Milik Dokter Tompi: Sunscreen, Moisturizer, dan Serum
- 5 Motor Matic Bekas Murah: Tampang ala Vespa, Harga Mulai Rp3 Jutaan
- Bareskrim Nyatakan Ijazah S1 UGM Jokowi Asli, Bernomor 1120 dengan NIM 1681/KT
- Harley-Davidson Siapkan Motor yang Lebih Murah dari Nmax
Pilihan
-
Shayne Pattynama Tulis Prediksi Skor Timnas Lawan China di Sandal
-
7 Rekomendasi HP Kamera 108 MP Terbaik 2025: Layar AMOLED, Harga Rp2 Jutaan
-
Manchester United Hancur Lebur: Gagal Total, Kehabisan Uang, Pemain Buangan Bersinar
-
Srikandi di Bali Melesat Menuju Generasi Next Level Dengan IM3 Platinum
-
30 Juta Euro yang Bikin MU Nyesel! Scott McTominay Kini Legenda Napoli
Terkini
-
Bangunan Diduga Milik GRIB Jaya di Lahan BMKG Disewakan Lagi Puluhan Juta
-
Cuan Bareng! Akhir Pekan Ini Klaim Saldo DANA Kaget hingga Rp749 Ribu Buat Nongkrong Tambah Seru
-
Sekarang Juga, Ada Saldo DANA Kaget Gratis Masuk ke Akun e-Walletmu
-
Bank Mandiri Raih Prestasi Global: The Best Trade Finance Bank in Indonesia dari The Asian Banker
-
Ada 23 Titik Pencemaran Lingkungan di Sungai Cirarab Tangerang, Menteri LH Tindak 5 Perusahaan