SuaraJakarta.id - Hafiz Quran Ahmad Taqiyuddin Malik atau Taqy Malik turut menghadiri pemakaman Syekh Ali Jaber di Pondok Daarul Quran, Cipondoh, Kota Tangerang, Kamis (14/1/2021).
Mengenang sosok Syekh Ali Jaber, Taqy menyebut bahwa almarhum merupakan sosok ulama yang sangat mencintai Al Quran.
"Seperti kita ketahui bersama beliau sosok seorang ulama, seorang 'alim yang betul-betul mencintai Al Quran. Bukan hanya menjadi ahli Al Quran, tapi juga gurunya para ahli Quran," kata Taqy ditemui di Masjid Daarul Quran usai pemakaman Syekh Ali Jaber, Kamis (14/1/2021).
Tak hanya itu, Taqy Malik menuturkan, Syekh Ali Jaber merupakan sosok yang tawadhu, memberi ketenangan, kedamaian seluruh masyarakat Indonesia.
"Itu yang saya rasakan dari awal kenal beliau sampai sekarang," tuturnya.
Selebragam ini mengaku, memiliki kenangan terakhir dengan Syekh Aii Jaber pada September tahun lalu sebelum dirinya menikah.
Dia bertemu dengan Syekh Ali Jaber saat bersilaturahmi ke dokter Husein.
"Di sana kita banyak ngobrol. Intinya yang tidak akan pernah saya lupa bahwa pembicaraan beliau itu selalu membawa kepada energi positif, tidak pernah berbicara ke hal yang negatif. Tidak pernah sedikitpun. Kalau misalnya ada pembicaraan melenceng sedikit, beliau alihkan pada hal dan kata-kata yang baik," papar Taqy.
Taqy juga menyebut, Syekh Ali Jaber sebagai sosok yang menginspirasi dan menjadi teladan terbaik bagi umat saat ini.
Baca Juga: Tak Sempat Jumpa, Imam Gimbal Kejer di Pemakaman Syekh Ali Jaber
Salah satunya seperti sikap Syekh Ali Jaber yang menjadi korban penusukan saat berdakwah.
Namun, lanjut Taqy, di tengah masyarakat yang marah, beliau justru menunjukkan sikap yang mengejutkan.
"Tentunya menginspirasi. Kadang saya malu, kudu banyak belajar sekali dari sosok beliau yang rendah hati, memberikan contoh taudalan terbaik kepada generasi umat sekarang saat ini. Bagaimana beliau bisa memaafkan dengan ikhlas. Beliau ketika itu memberi ketenangan masyarakat Indonesia di mana umat ketika itu marah ketika terjadi penusukan. Beliau justru memberikan efek yang tidak disangka-sangka. Memberikan masukan atau nasihat yang luar biasa bagi kita semua," tutup Taqy Malik.
Syekh Ali Jaber meninggal dunia hari ini, Kamis (14/1/2021) di Rumah Sakit Yarsi, Cempaka Putih Jakarta Pusat.
Sebelum meninggal, pendakwah yang akan berusia 45 tahun pada 3 Februari 2021 ini sempat dirawat karena Covid-19 selama 19 hari.
Berita Terkait
-
Taqy Malik Anak Siapa? Ramai soal Kasus Bangun Masjid di Tanah Sengketa
-
Taqy Malik Sebut Pengadilan Minta Masjid Dikosongkan Buntut Sengketa: Saya Sampai Jual Alphard!
-
Bantah Duduki Tanah Ilegal, Taqy Malik Bongkar Klausul Perjanjian: Pembangunan Masjid Diizinkan
-
Taqy Malik soal Tudingan Bangun Masjid di Tanah Sengketa: Setiap Cerita Punya 2 Wajah
-
Belum Lunasi Pembayaran Pembelian Lahan, Taqy Malik Disentil Pakai Kisah Sahabat Nabi Muhammad
Terpopuler
- 6 Ramalan Shio Paling Beruntung di Akhir Pekan 4-5 Oktober 2025
- DANA Kaget Jumat Berkah: Klaim Saldo Gratis Langsung Cair Rp 255 Ribu
- Fakta-Fakta Korupsi Bupati HSS Kalsel, Diduga Minta Dana Proyek Puluhan Miliar
- 20 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 4 Oktober 2025, Klaim Ballon d'Or dan 16.000 Gems
- 18 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Oktober: Klaim Ballon d'Or 112 dan Gems
Pilihan
-
Formasi Bocor! Begini Susunan Pemain Arab Saudi Lawan Timnas Indonesia
-
Getol Jualan Genteng Plastik, Pria Ini Masuk 10 Besar Orang Terkaya RI
-
BREAKING NEWS! Maverick Vinales Mundur dari MotoGP Indonesia, Ini Penyebabnya
-
Harga Emas Terus Meroket, Kini 50 Gram Dihargai Rp109 Juta
-
Bursa Saham 'Pestapora" di Awal Oktober: IHSG Naik, Transaksi Pecahkan Rekor
Terkini
-
Bangkit atau Tenggelam? Persija Jakarta Usung Misi Krusial di 2 Laga Tandang
-
Diskon Listrik 50% Kembali? INDEF Prediksi Efeknya Dahsyat untuk Ekonomi Nasional
-
Bocor! Isi Pertemuan Presiden Prabowo dan Jokowi, Ini Penjelasan Istana
-
Raisa Curi Perhatian di Paris Fashion Week 2026! Gaya Busananya Bikin Pangling
-
Antara Niat Baik dan Petaka: Mahfud MD Bongkar Masalah Hukum di Balik Keracunan MBG