SuaraJakarta.id - Iryanningsih tak kuasa menahan tangis saat mengantar jenazah putrinya Isti Yudha Prastika ke tempat peristirahatan terakhirnya di TPU Pondok Petir, Depok, Sabtu (16/1/2021).
Berjarak satu meter dari liang lahat, Iryanningsih histeris ketika melihat peti jenazah anak bungsunya itu akan dimakamkan.
Sambil berteriak, Iryanningsih ingin memegang peti jenazah Isti untuk terakhir kalinya. Tetapi, Iryanningsih ditahan oleh anak dan saudaranya sambil menangis.
"Mau pegang Isti, mau pegang Isti...," sambil menangis histeris.
Usai dimakamkan, sang ibunda Iryanningsih pun masih terpukul atas kepergian Isti. Dia pun bersimpuh dipusara sambil mengelusi makam yang bertaburan bunga itu.
"Adek udah pulang. Mamah nungguin tiap hari adek pulang. Lama enggak pulang mamah nungguin adek," katanya sambil hiteris.
Iryanningsih pun kemudian ditenangkan oleh sejumlah pramugari teman Isti. Terlihat, ada sejumlah pramugari Nam Air yang turut serta mengantar Isti hingga ke pemakaman.
Bahkan Iryanningsih pun tak ingin meninggalkan makam Isti saat diajak pulang oleh anak-anaknya.
"Mamah nggak mau pulang, mau ikut Isti aja," ungkap Iryanningsih sambil digandeng anak-anaknya jalan pulang.
Baca Juga: Akhirnya Sampel DNA untuk 62 Korban Sriwijaya Air SJ-182 Dinyatakan Lengkap
Sebelumnya diberitakan, jenazah Isti Yudha Prastika disambut isak tangis keluarga saat datang di kediaman orangtuanya di Komplek Reni Jaya, Pondok Benda, Kecamatan Pamulang, Tangsel.
Jenazah Isti langsung dibawa ke Masjid Nurul Hasanah yang ada di komplek untuk langsung di shalatkan.
Pantauan Suara.com saat di Masjid Nurul Hasanah, Udjang Usman ayah Isti tak kuasa menahan tangis saat memandangi peti yang jasad anaknya itu.
Udjang yang mengenakan pakaian serba hitam itu terkulai lemas sambil menangis histeris.
"Isti, anakku," kata Udjang sambil menangis.
Serupa, Irfan Defrizon yang merupakan kakak Isti, terkulai lemas memandangi peti jenazah Isti. Irfan yang memgangi peti dan memandangi foto Isti tak henti menangis.
Berita Terkait
Terpopuler
- Urutan Skincare Wardah Pagi dan Malam untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- Ini 4 Smartphone Paling Diburu di Awal Januari 2026
- 5 Sepatu Nike Diskon hingga 40% di Sneakers Dept, Kualitas Bagus Harga Miring
- 5 Tablet dengan SIM Card Harga Rp1 Jutaan untuk Multitasking Anti Ribet
- Beda dengan Inara Rusli, Wardatina Mawa Tolak Lepas Cadar Demi Uang
Pilihan
-
UMP Minim, Biaya Pendidikan Tinggi, Warga Jogja Hanya jadi Penonton Kemeriahan Pariwisata
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Punya Rp150 Juta? Ini 8 MPV Keluarga Bekas yang Masih Layak Dibeli di 2026
-
15 Promo Indomaret untuk Belanja Awal Tahun, Minyak Goreng hingga Susu Diskon
-
10 Merek Mobil Bekas Paling Ramah Bengkel, Spare Part KW Mudah Dicari
-
Cek Fakta: Video Rapat DPRD Jabar Bahas Vasektomi Jadi Syarat Bansos, Ini Faktanya
-
Cek Fakta: Viral Menteri Bahlil Minta PLN Menaikkan Harga Token Listrik 2026, Benarkah?