SuaraJakarta.id - Direktur Olahraga Persija Jakarta, Ferry Paulus punya penilaian tersendiri terkait tidak terpilihnya penyerang muda klub, Sutan Zico sebagai bagian dari skuat Timnas Indonesia U-19 asuhan Shin Tae-yong. Menurut Ferry, Zico memang bukan tipikal pemain yang diinginkan Shin Tae-yong, meski sejatinya ia adalah striker yang bagus.
Zico sendiri merupakan salah satu pemain andalan Timnas U-19 sebelum era Shin Tae-yong, tepatnya ketika masih ditangani Fakhri Husaini. Striker 18 tahun pilar tim Persija U-20 itu juga jadi pilar penting timnas ketika masih di level U-16.
Zico sempat ikut TC Timnas Indonesia U-19 di Jakarta sebelum armada Shin Tae-yong bertolak ke Kroasia untuk training camp (TC) beberapa waktu yang lalu.
Sayang, Shin Tae-yong pada akhirnya memang tidak memboyong Zico ke Kroasia.
Baca Juga: Prediksi Juventus vs Napoli di Piala Super Italia
Ferry mengatakan Zico bukan tipikal penyerang yang dicari oleh Shin Tae-yong. Meski punya kemampuan individu yang bagus, menurut lelaki yang akrab disapa FP itu Zico bukanlah tipe striker pekerja keras.
"Sutan Zico, dia punya kemampuan dan skill yang sangat mumpuni sebagai striker. Tapi, dia bukan tipikal pemain yang suka kerja keras seperti yang diinginkan Shin Tae-yong. Sesimpel itu," tutur FP di kanal YouTube Persija, Rabu (20/1/2021).
FP sendiri meyakini jika Zico dan sederet pemain muda lainnya di Persija punya prospek yang cerah. Ia memprediksi, Macan Kemayoran --julukan Persija-- sebagai klub tidak akan sulit mencari pemain di masa depan karena adanya mereka.
"Dari sekian banyak pemain muda yang ada di Persija saat ini, saya pikir ke depan kami tak akan kesulitan. Apalagi dengan program dari Persija Development yang sangat terstruktur dari kategori U-16 sampai U-20," kata FP.
"Menurut saya, 2-4 tahun ke depan kami tak akan kekurangan pemain baru yang bisa diorbitkan ke tim senior," pungkas pengusaha asal Manado itu.
Baca Juga: Diminati Manchester City, Romelu Lukaku Balik ke Liga Inggris?
Adapun untuk Timnas Indonesia U-19 asuhan Shin Tae-yong, Persija menyumbangkan tiga pemain muda mereka; Alfriyanto Nico, Salman Alfarid dan Braif Fatari.
Berita Terkait
-
Persija Tergusur Lagi, Jamu Persik di Luar Jakarta: 41,5 Km dari GBK
-
Pantas Semakin Matang! Yuk Mengenal Dua Mentor Kelas Dunia Rizky Ridho
-
BRI Liga 1 Persebaya vs Persija: Macan Kemayoran Kena Comeback Bajul Ijo
-
Bigmatch Persebaya vs Persija: Tim Mana yang Punya Pemain Asing Lebih Baik?
-
Malu-Malu, Ridwan Kamil Pakai Jersey Persija saat Blusukan di Kampung Bayam
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Jelang Pencoblosan, Mas Dhito Ikuti Khataman Manaqib di Ponpes Al Falah Ploso
-
Bank Mandiri, Garuda Indonesia, Pegadaian dan Angkasa Pura Indonesia Salurkan Bantuan Kuliah Putra Putri TNI/Polri
-
Pilkada Serentak, Pemprov DKI Tiadakan Ganjil Genap pada 27 November 2024
-
Pasangan Dharma - Kun Wardana akan Salurkan Hak Pilih di Jakarta Selatan
-
Mau Umroh Lancar dan Nyaman? Bawa Perlengkapan Ini, Ya!