SuaraJakarta.id - PSSI mulai bersiap untuk menggelar kompetisi musim baru setelah resmi membatalkan kompetisi Liga 1 dan Liga 2 2020 pada Rabu (20/1/2021),
Selain liga profesional, induk sepakbola Tanah Air itu juga berencana menghidupkan kembali kompetisi di level kelompok usia.
Sambil memerintahkan PT Liga Indonesia Baru (LIB) menyusun jadwal dan format kompetisi Liga 1 dan Liga 2 2021, PSSI terus berkomunikasi dengan pihak kepolisian terkait pemberian izin keramaian.
PSSI berharap pihak Kepolisian Republik Indonesia (POLRI) bisa segera memberikan izin keramaian, termasuk untuk ajang Elite Pro Academy (EPA) U-16, U-18 dan Suratin U-17.
"PSSI dan PT LIB akan selalu berusaha berkomunikasi dengan pihak kepolisian, Menpora, agar kiranya ada persetujuan pelaksanaan kompetisi di 2021," kata Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi, dalam rilis yang diterima Suara.com.
"Kami berharap Elite Pro Academy (EPA) U-16 U-18 dan Suratin U-17 itu juga diizinkan," jelas lelaki yang juga anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI tersebut.
Menurut Yunus Nusi, kompetisi di level kelompok usia sangatlah penting bagi masa depan sepakbola Tanah Air. Apalagi pada 2023, Indonesia bakal menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20.
"Karena itu menjadi cikal bakal seleksi untuk pemain Piala Dunia U-20 2023. Harapan kami semua level kompetisi baik itu youth dan senior mudah-mudahan tahun ini segera diizinkan," jelas Yunus Nusi.
Baca Juga: Pembatalan Piala Asia U-19 dan U-16 Belum Disahkan Exco AFC
Tag
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
Terkini
-
Cek Fakta: Viral Klaim Purbaya Desak Prabowo Sahkan RUU Perampasan Aset, Benarkah?
-
10 Mobil Bensin Bekas yang Harganya Anjlok Parah Dihantam Mobil Listrik
-
Viral Dokter 84 Tahun Ini Naik Mikrolet dan Layani Warga Tak Mampu Bertarif Rp10 Ribu
-
5 Masalah Tersembunyi Wuling Air EV & BinguoEV Bekas, Jangan Sampai Salah Beli
-
Cek Fakta: Malaysia Sebut Pemerintahan Prabowo Seperti Penindasan Pemimpin Yahudi, Benarkah?