SuaraJakarta.id - Sebanyak 3 pemotor dibacok-bacok dalam tawuran geng motor di kawasan Kosambi, Dadap, Tangerang, Banten. Video detik-detik pemotor dibacok-vacok itu viral.
Video itu diposting di media sosial berdurasi 30 detik. Tampak pemotor yang dibacok itu menggunakan motor jenis matic. Mereka berbonceng bertiga.
Motor itu melaju kencang lalu terjatuh saat diadang sekira puluhan motor di depannya.
Saat motor jatuh, 3 remaja itu langsung dihujani bacokan. Mereka tunggang langgang menyelamatkan diri.
Baca Juga: Viral! Akibat Suara Knalpot Motor Bising, Warga Pukul Pemotor yang Melintas
Kejadian ini di Jalan Raya Dadap, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang, Minggu (24/1/2021) dini hari. Sebanyak 3 orang dibacok dalam tawuran itu.
Kapolsek Teluknaga Polres Metro Tangerang Kota AKP Edy Suprayitno membenarkan peristiwa tawuran di wilayah hukum nya.
Saat mencekam tawuran Dadap ini terekam kamera CCTV salah satu toko. Mereka naik motor sambil menenteng senjata tajam jenis celurit.
“Itu aksi tawuran, kita sudah cek ke tempat kejadian dan saat ini sedang penyelidikan,” ujar Kapolsek kepada BantenNews.co.id, Senin (25/1/2021).
Mereka tawuran membawa 29 sepeda motor melawan 8 orang yang juga berkendara empat sepeda motor. Nahasnya, kelompok yang hanya empat sepeda motor itu kalah dan terlihat di rekaman tiga orang dibacok lawan yang lebih banyak sampai satu motor ditinggal kabur.
Baca Juga: Mencekam Tawuran di Jalan Raya Dadap Tangerang, 3 Orang Dibacok!
“Dilihat dari kamera CCTV itu orang yang jatuh di motor beat warna oranye bawa senjata tajam juga, cuma karena kalah kekuatan yang lawan 29 motor, sementara yang group satunya hanya 4 motor,” jelasnya.
Kapolsek belum bisa memastikan remaja usia tanggung itu apakah merupakan warga sekitar. Namun, dia memastikan pihaknya tengah melakukan penyelidikan.
“Kita saat ini melakukan penyelidikan, mengumpulkan bukti-bukti dan saksi-saksi,” paparnya.
Berita Terkait
-
Sambil Menahan Sakit, Ferry Maryadi Dilarikan ke Rumah Sakit
-
Urgensitas Perda Tasikmalaya dan Teror Geng Motor yang Belum Usai
-
Review Film The Bikeriders: Aksi Geng Motor Penuh Drama
-
Lagi Asyik Main Kartu di Markas, Geng Motor Texas Digerebek Polisi
-
Reputasi Kelewat Buruk, Geng Motor Ini Resmi Dimusuhi Senegara
Tag
Terpopuler
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Pernampakan Mobil Mewah Milik Ahmad Luthfi yang Dikendarai Vanessa Nabila, Pajaknya Tak Dibayar?
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Pemkab Kediri Rutin Salurkan 60 Ribu Liter Air Bersih ke Desa Sepawon
-
Optimalkan Data Analytics, Transformasi Digital Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional
-
Mas Dhito Bakal Perjuangkan Perda Sound Horeg
-
Namanya Dicatut untuk Aksi Penipuan, Mas Dhito Minta Masyarakat Lebih Waspada
-
Intip Dua Produsen Lele, Pemkab Kediri Dorong Penguatan Nilai Jual