SuaraJakarta.id - Marsah (43), penjual sayur yang ditemukan tewas di sungai kecil di Jalan Kandang Sapi, Kampung Kayu Areng, Desa Parigi, Kecamatan Cikande, Kabupaten Serang, diduga merupakan korban pembunuhan.
Kapolres Serang, AKBP Mariyono mengatakan, korban ditemukan tak bernyawa oleh warga Selasa (9/2/2021) pagi.
Dari hasil pemeriksaan diduga Marsah merupakan korban pembunuhan.
"Korban diduga meninggal karena tindak kekerasan. Kita temukan beberapa luka memar dan bekas cekikan di lehernya," katanya kepada SuaraBanten.id—grup Suara.com—Rabu (10/2/2021) malam.
Baca Juga: Pamit ke Pasar Cikande, Tukang Sayur di Serang Ditemukan Tewas di Sungai
Kata dia, saat ini anggota Polsek Cikande dan Satreskrim Polres Serang sedang melakukan penyelidikan dan telah mengantongi nama terduga pelaku pembunuhan.
"Tim Reskrim sedang bekerja, mudah-mudahan kasus dugaan penganiayaan yang berujung kematian ini segera terungkap," ujarnya.
Sementara itu, Kapolsek Cikande, Kompol Salahudin mengatakan, berdasarkan keterangan suami korban yang bernama Sarmin Jairan (45), korban pamit berangkat ke Pasar Cikande sekira pukul 04.30 WIB untuk membeli kebutuhan dagangannya.
Kata dia, mayat perempuan itu pertama kali ditemukan oleh salah satu warga sekitar bernama Jawad (46) yang melintas di lokasi.
Saat itu, lanjut Salahudin, Jawad menemukan motor Honda Genio dengan nopol A 5424 EN terparkir di pinggir jalan berikut bawaannya.
Baca Juga: Misteri Kematian Marsah, Ditemukan Mengambang Dengan Luka Mengenaskan
"Melihat motor korban tergeletak, karena takut Jawad kemudian memanggil warga lainnya. Setelah di cek warga menemukan korban sudah meninggal," ungkapnya.
Berita Terkait
-
Sungai Ciujung Tercemar, Yandri Susanto Sebut Ratusan Ribu Jiwa di 4 Kecamatan Terdampak
-
Bebaskan Anak dengan Suap Miliaran, Ibu Ronald Tannur Kini Tersangka, Publik Bertanya Kerjanya Apa?
-
Seribu Lebih Surat Suara Pilbup Bogor Nyasar di Gudang Kabupaten Serang, Begini Kata KPU
-
Update Kasus Penembakan Massal Orlando, Remaja 17 Tahun Didakwa Pembunuhan Berencana
-
Ibu Ronald Tannur Kerja Apa? Sanggup Suap Hakim Rp3,5 M demi Bebaskan Anak, Kini Jadi Tersangka
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Topupgaming.com: Dapatkan Top Up Game Murah dengan Keamanan Terjamin
-
Tingkatkan Kenyamanan Bertransaksi, Bank Mandiri Hadirkan Layanan Verifikasi Bank Garansi
-
Kesal Diomeli Bini karena Keluar Malam dan Minum-minum, Suami di Pasar Minggu Tega Aniaya Istri Pakai Gunting
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN Melalui Diklat Legal Drafting
-
Klarifikasi Pemberitaan PT Asuransi Allianz Life Soal CWIG yang Buka Bantuan Hukum