SuaraJakarta.id - Ketua Umum Partai Era Masyarakat Sejahtera (Emas) Hasnaeni ‘Wanita Emas’ menjanjikan mampu menyelesaikan persoalan banjir Jakarta dalam waktu 24 bulan.
“Saya kasih 24 bulan bisa selesai banjir itu,” ujar Hasnaeni di Kantor Balai Kota DKI Jakarta Pusat, Minggu (21/2/2021).
Hasnaeini mengklaim memiliki sebuah konsep untuk menanggulangi banjir di Ibu Kota.
Bahkan dia berjanji, jika dalam waktu 24 bulan tak mampu mengatasi banjir, dia bersedia memotong jari tangannya di depan media.
Baca Juga: Karangan Bunga Wanita Emas: Turut Berduka Cita atas Kerja Baik Bapak Anies
“Kalau tidak (bisa menangani banjir) saya berani potong jari saya 10 ini di depan kalian,” tegasnya.
Terkait seperti apa konsep yang digagasnya dalam menanggulangi banjir Jakarta, Hasnaeni enggan membeberkannya.
“Wah itu rahasia saya dong, nanti dicontek,” ujarnya.
Namun, Wanita Emas ini memastikan konsepnya itu tak akan melakukan penggusuran atau pelepasan lahan untuk menyelesaikan persoalan banjir Jakarta.
“Ada cara saya, kita duduk bareng dulu ngobrol, saya bikin kantornya, saya bikin konsepnya seperti ini, terus kita eksekusi,” ucapnya.
Baca Juga: Banjir Jakarta Mulai Surut, Anies: 10 dari 44 Pengungsian Masih Aktif
Karangan Bunga Duka Cita
Kedatangan Hasnaeni Sang Wanita Emas ke Balai Kota sendiri untuk mengirim karangan bunga duka cita yang ditujukan kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Karangan bunga itu sebagai bentuk kritiknya atas kinerja Anies dalam penanggulangan banjir Jakarta yang disebutnya tidak maksimal.
"Jelas tidak maksimal lah," tegasnya kepada wartawan di Kantor Balai Kota Jakarta Pusat, Minggu (21/2/2021).
Ketidakmampuan Anies dalam penanggulangan banjir Jakarta, disebut Hasnaeni dibuktikan dengan sejumlah mobilnya yang terendam banjir di kawasan Kemang, Jakarta Selatan
"Karena apa yang dilakukan ternyata dari tahun kemarin, mobil Alphard saya tenggelam, mobil Mercy saya ML450 tenggelam, mobil mewah saya ada lima biji yang tenggelam di rumah saya," ujarnya.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Tembok Gedung Dinas SDA Jaksel Jebol usai Jakarta Diguyur Hujan Deras, Air Luber ke Jalanan
-
Komentari Kritik Lewat Meme Prabowo-Jokowi, Anies: Negara Tak Berhak Membuat Rakyat Takut
-
Anies Baswedan Ungkap Sosok Suami Najwa Shihab: Kita Semua Kehilangan...
-
Takziyah ke Rumah Duka, Anies Baswedan Ungkap Kondisi Najwa Shihab Usai sang Suami Wafat
-
3 Komponen Mobil yang Rawan Berkarat usai Terobos Banjir, Jangan Disepelekan
Tag
Terpopuler
- Cerita Stefano Lilipaly Diminta Bela Timnas Indonesia: Saya Tidak Bisa
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Siapa Pembuat QRIS yang Hebohkan Dunia Keuangan Global
- 7 Rekomendasi Mobil Matic Bekas di Bawah Rp30 Juta, Murah Tetap Berkelas
- 9 Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp 30 Jutaan, Mesin Bandel Dan Masih Banyak di Pasaran
Pilihan
-
Oh Nasibmu MU: Tak Pernah Kalah, Sekali Tumbang Justru di Laga Final
-
Tottenham Hotspur Juara Liga Europa, Akhiri 17 Tahun Puasa Gelar
-
5 Rekomendasi Skincare Wardah Terbaik, Bahan Alami Aman Dipakai Sehari-hari
-
Mau Masuk SMA Favorit di Sumsel? Ini 6 Jalur Pendaftaran SPMB 2025
-
Mobilnya Dikritik Karena Penuh Skandal, Xiaomi Malah Lapor Warganet ke Polisi
Terkini
-
DANA Kaget: Bukan Cuma Giveaway! Begini Cara Kumpulkan Ratusan Ribu Rupiah
-
Saldo DANA Gratis Menantimu, Tips Jitu Berburu DANA Kaget dan Link Aktifnya
-
Jangan Sampai Ketinggalan, Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu Menanti di Sini
-
DANA Kaget Bikin Nagih, Ini Link Aktif dan Cara Klaim Saldo Gratis Tanpa Penipuan
-
Link Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu di Hari Kebangkitan Nasional 20 Mei: Siapa Cepat, Dia Dapat!