SuaraJakarta.id - Setelah sempat dibatalkan, laga uji coba Timnas Indonesia U-23 dipastikan bakal kembali digelar. Jadwalnya pun sudah diumumkan oleh pihak kepolisian.
Kabag Penum Divisi Humas Polri, Kombes Ahmad Ramadhan, menyatakan bahwa pertandingan uji coba Timnas Indonesia U-23 melawan dua tim Liga 1 yakni Tira Persikabo dan Bali United tetap digelar. Insiden kemarin hanya ditunda, bukan dibatalkan.
"Pertandingan tersebut bukan dibatalkan tapi ditunda. Hasil koordinasi PSSI dan Mabes Polri menghasilkan, pertandingan tetap berlangsung," kata Ahmad saat jumpa pers yang dipantau secara virtual, Kamis (4/3/2021).
Kombes Ahmad Ramadhan menambahkan, Timnas Indonesia U-23 tetap akan beruji coba dengan Tira Persikabo dan Bali United. Laga pertama melawan Tira Persikabo akan digelar 5 Maret dan Bali United 7 Maret.
"Direncanakan 5 Maret 2021, lalu kedua 7 Maret 2021 dilakukan di Stadion Madya, Senayan," terang Ahmad.
"Pertandingan 5 Maret Timnas U-23 vs Tira-Persikabo. Kedua, Timnas U-23 vs Bali United. Waktu kick-off itu pukul 19.00 WIB," tuturnya menambahkan.
Menurut Ahmad, dibatalkannya uji coba pada Rabu malam karena PSSI mengajukan izin secara mendadak. Sementara kepolisian butuh waktu untuk mempelajari proposal pengajuan sebelum memberikan izin yang diminta.
"Surat yang masuk membutuhkan waktu untuk diproses oleh Polri. Kami memiliki mekanisme mengeluarkan izin yakni melakukan kajian yang dalam terkait sisi keamanan dan lain-lain. Sesuai peraturan, pengajuan harus tujuh hari sebelum kegiatan," pungkasnya.
Pertandingan uji coba Timnas Indonesia U-23 kontra Tira Persikabo sejatinya berlangsung di Stadion Madya, Jakarta, Rabu (3/3/2/2021) malam. Namun laga tersebut batal terlaksana karena belum mengantongi izin dari kepolisian.
Baca Juga: Beda dengan Timnas U-23, Selebritis FC Klaim Punya Izin untuk Laga Uji Coba
Pertandingan melawan Bali United pada 5 Maret mendatang juga batal terselenggara. Skuat asuhan Stefano Cugurra itu telah mengkonfirmasi tidak berangkat ke Jakarta pada Kamis (4/3/2021) pagi.
Terkait hal ini belum ada pengumuman dari PSSI. Sebelumnya, direktur teknik PSSI Indra Sjafri menyebut bahwa izin masih belum keluar.
Laga uji coba ini merupakan rangkaian dari training camp (TC) Timnas Indonesia U-23 yang sudah digelar sejak 8 Februari 2021. Pemusatan latihan tersebut merupakan bagian dari persiapan menghadapi SEA Games 2021 di Hanoi, Vietnam, November mendatang.
Berita Terkait
-
Prediksi PSM Makassar vs Bali United di BRI Super League 9 Januari 2026
-
Negara yang Diperkuat Gelandang Leicester City Ajak Timnas Indonesia Tanding di FIFA Matchday
-
Rumor ke Persib Berakhir Sudah: FC Dallas Rilis Jadwal Pramusim Padat untuk Maarten Paes
-
Pratama Arhan Kini Satu Tim Bersama Anak Legenda Brasil Rivaldo
-
Cedera Marselino Ferdinan Lebih Parah, Terancam Absen Dipanggil John Herdman ke Timnas Indonesia
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
Terkini
-
7 Fakta Terbaru Pramugari Gadungan Batik Air, Terbongkar di Pesawat hingga Minta Maaf
-
Cek Fakta: Klaim Presiden Sementara Venezuela Tegaskan Bakal Lawan AS, Ini Faktanya
-
Harga Avanza, Xpander, dan Stargazer Bekas di 2026: Siapa Paling Jatuh?
-
Terungkap, Alasan di Balik Aksi Perempuan Palembang Nyamar Jadi Pramugari Batik Air
-
Filter Air Toren untuk Rumahan: Rekomendasi Terbaik 2026 Agar Air Selalu Jernih