SuaraJakarta.id - Tahanan non Islam akan dengar ceramah Isra Miraj Habib Rizieq Shihab di penjara Rutan Bareskrim Polri, Jumat (12/3/2021) besok.
Kuasa Hukum Habib Rizieq Shihab, Aziz Yanuar mengatakan bahwa pekan Isra Miraj yang dilaksanakan oleh Rizieq dan tahanan lain bertemakan ‘Membangun Bangsa dan Negara dengan Akhlaq Karimah’.
Aziz dalam keterangannya mengatakan acara itu tak hanya diikuti oleh kaum muslim saja, tetapi non-muslim juga turut ikut serta merayakan acara tersebut.
“Pekan Isra Miraj 1442 H sudah dimulai dari Ahad (7/3/2021) seluruh warga binaan. Termasuk yang non muslim sekali pun,” kata Aziz, Kamis (11/3/2021).
Baca Juga: Jumat Besok Habib Rizieq Ceramah Isra Miraj di Penjara
Habib Rizieq akan membuat para tahanan hijrah menjadi sosok yang lebih baik versi dia sendiri. Puncak acara tersebut diisi oleh ceramah yang dibawakan langsung oleh Habib Rizieq Shihab.
“Adapun puncak acara ceramah agama akan disampaikan langsung oleh IB-HRS hari Jumat (12/3/2021) siang di Blok Narkoba dan hari Sabtu (13/3/2021) siang di Blok Krimum (Kriminal Umum),” katanya.
Lebih jauh lagi, Aziz mengatakan bahwa hal ini merupakan agenda dari Habib Rizieq untuk membawa para warga binaan ke jalan yang lebih baik.
“Inilah agenda revolusi akhlak yang digelorakan IB-HRS dkk untuk menghijrahkan umat dari maksiat kepada ketaatan,”
Bahkan, kata Aziz, banyak warga binaan saat ini sudah ada yang memimpin majelis di lapas daerahnya masing-masing.
Baca Juga: Isra Miraj, Jokowi: Hanya kepada-Nya Kita Berlindung dari Segala Marabahaya
Ia juga mengatakan bahwa walaupun Habib Rizieq berada dalam rumah tahanan, itu bukan penghalang bagi Rizieq untuk berbuat kebaikan.
“Jeruji penjara tidak jadi penghalang bagi perjuangan IB-HRS dkk,” ujarnya.
Berita Terkait
-
Soal Desakan Usut Dugaan Keterlibatan Budi Arie dalam Kasus Judi Online, Budi Gunawan: Tunggu Saja
-
Denny Cagur Diperiksa Polisi soal Dugaan Promosi Judi Online: Saya Jalani Prosesnya
-
Diduga Promosikan Situs Judi Online, Denny Cagur Sudah Diperiksa Polisi: Saya Datang Melewati Prosesnya
-
Beda Sikap Rizieq Shihab Soal Kasus Ahok vs Suswono Jadi Omongan, Bak Langit dan Bumi
-
Tiga Tersangka Jaringan Judi Slot Asal China Ditangkap, Bareskrim Sita Uang Rp70 Miliar
Terpopuler
- Vanessa Nabila Bantah Jadi Simpanan Cagub Ahmad Luthfi, tapi Dipinjami Mobil Mewah, Warganet: Sebodoh Itu Kah Rakyat?
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Adu Pendidikan Zeda Salim dan Irish Bella, Siap Gantikan Irish Jadi Istri Ammar Zoni?
Pilihan
-
Kekerasan di Pos Hauling Paser, JATAM Desak Pencabutan Izin PT MCM
-
Jelajah Gizi 2024: Telusur Pangan Lokal Hingga Ikan Lemuru Banyuwangi Setara Salmon Cegah Anemia dan Stunting
-
Pembunuhan Tokoh Adat di Paser: LBH Samarinda Sebut Pelanggaran HAM Serius
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
Terkini
-
Pemkab Kediri Rutin Salurkan 60 Ribu Liter Air Bersih ke Desa Sepawon
-
Optimalkan Data Analytics, Transformasi Digital Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional
-
Mas Dhito Bakal Perjuangkan Perda Sound Horeg
-
Namanya Dicatut untuk Aksi Penipuan, Mas Dhito Minta Masyarakat Lebih Waspada
-
Intip Dua Produsen Lele, Pemkab Kediri Dorong Penguatan Nilai Jual