SuaraJakarta.id - Kapolres Tangerang Selatan, AKBP Iman Imanuddin mengatakan, pihaknya sudah mengangongi identitas pelaku pembunuhan WN Jerman di Perumahan Giriloka 2, Serpong, Kota Tangerang Selatan, Sabtu (13/3/2021) dini hari.
Dalam insiden itu, istri korban tewas setelah sempat mengalami kritis usai dibawa ke rumah sakit. Korban bernama Kurt Nonnenmacher (85), WN Jerman, dan istrinya Naomi Simanungkalit (33).
"Berdasarkan tim yang kita bentuk usai ada kejadian dan olah TKP mengarah kepada satu tersangka," kata Iman ditemui di ICE BSD, Serpong, Tangsel, Sabtu (13/3/2021).
Iman menerangkan, pihaknya pun sudah menggrebek kediaman terduga pelaku di Pondok Aren dan menemukan sejumlah barang bukti.
Baca Juga: Sebelum Tewas Terbacok di Rumahnya di Serpong, WN Jerman Kedatangan Tamu
"Terus kita lakukan penggrebekan ke rumah yang bersangkutan. Memang orangnya tidak ditemukan. Tapi kami menemukan golok dan pakaian di situ ada noda diduga itu darah korban," terangnya.
Dari hasil penyelidikan sementara, Iman menuturkan, terduga pelaku pembacokan dan pembunuhan itu masih memiliki hubungan keluarga dengan kedua korban.
"Hubungan pelaku dengan korban diketahui sementara, pelaku bekerja di rumah tersebut tapi masih saudara," ungkapnya.
Sebelumnya diberitakan, seorang WN Jerman ditemukan tewas dengan sejumlah luka bacok. Sementara sang istri yang sempat mengalami kritis, akhirnya menghembuskan napas terakhir.
Pasutri ini menjadi korban pembacokan di kediaman mereka di Jalan Merbabu Blok A nomor 3 Giriloka 2 RT 001 RW 002 Kelurahan Lengkong Wetan, Kecamatan Serpong, Kota Tangerang Selatan, Sabtu (13/3) dini hari.
Baca Juga: Tragis! Bule Jerman Dibunuh di BSD Tangerang, Wajah Dibacok
"Korban laki-laki (WN Jerman) tewas di tempat, sedangkan istrinya tewas usai dibawa ke rumah sakit," papar Iman.
Berita Terkait
-
Kabid DLH Tangsel Nangis Kejer, Kejati Banten Kembali Tetapkan 1 Tersangka Korupsi Sampah
-
Nah Lho! Nangis Layaknya Anak Kecil, Kabid DLH Tangsel Mewek usai Ditahan Kasus Korupsi Sampah
-
FBI Ungkap Rencana Pembunuhan Trump oleh Remaja 17 Tahun Asal Wisconsin
-
Sadis! Aksi Pembunuhan di Kota Wisata Terekam CCTV, Pelaku Tusuk Leher Korban
-
Misteri Kematian Jurnalis di Hotel: Sopir Ambulans Ungkap Fakta Mengejutkan!
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Jay Idzes Ditunjuk Jadi Kapten ASEAN All Star vs Manchester United!
- Kejutan! Justin Hubner Masuk Daftar Susunan Pemain dan Starter Lawan Manchester United
- Sosok Pria di Ranjang Kamar Lisa Mariana Saat Hamil 2021 Disorot: Ayah Kandung Anak?
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
Pilihan
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
-
IHSG Susah Gerak, Warga RI Tahan Belanja, Analis: Saya Khawatir!
Terkini
-
Bukan Sekadar Mal, Konsep Unik Ini Ubah Cara Orang Nongkrong di Gading Serpong
-
Geger di Gedung DPRD DKI Jakarta, Inisial 'NS' Diduga Pelaku Pelecehan, Siapa Dia?
-
Terobosan Transportasi Jabodetabek: Transjakarta Ekspansi Besar-Besaran, Ini Rute-Rute Barunya
-
Bongkar Muat Biang Kerok Macet Parah di Tanjung Priok! Polisi Siapkan Jalur Alternatif
-
Pramono Luncurkan Transjabodetabek 21 April, Sekalian Gratiskan Naik Transum di Jakarta