SuaraJakarta.id - Kecelakaan dialami pengendara mobil pickup. Mobil pengangkut hewan ternak sapi, kerbau dan kambing itu terguling pada Jumat (26/3/2021) Subuh.
Insiden itu terjadi di Jalan Bintaro Utama Sektor 3A, Kelurahan Pondok Karya, Pondok Aren, Kota Tangsel.
Kecelakaan mobil pickup itu terekam kamera pengawas atau CCTV toko kue Dandy Bakery yang berada di samping jalan tersebut.
Kecelakaan tunggal itu disaksikan oleh Ayana. Pria 34 tahun itu terkejut, lantaran adanya kecelakaan usai subuh itu.
Baca Juga: Satu Polisi Terduga Pelaku Unlawful Killing Laskar FPI Meninggal Kecelakaan
"Betul, tadi setelah subuh ada mobil pickup yang terguling, dia kalau nggak salah mau angkut hewan ternak. Soalnya ada jerami-jerami kering," kata Ayana ditemui di depan Dandy Bakery, Jumat (26/3/2021).
Ayana yang merupakan juru parkir toko Dandu Bakery menuturkan, dari pengakuan sang supir, kecelakaan tunggal itu terjadi lantaran setir mobilnya hilang kendali.
"Kalau kata supirnya, setirnya tiba-tiba keras hilang kendali jadi mau dibelokinnya susah. Dia hampir nabrak pohon, tapi langsung banting setir ke kanan dan terguling. Pokoknya roda kirinya ada di atas," paparnya.
Ayana yang sempat menolong supir tersebut itu menerangkan, dalam mobil ternak itu hanya ada pengemudi satu orang. Meski terguling, tapi pengemudi tak mengalami luka.
Sebelum terbanting ke tengah jalan, Ayana pun sempat mendengar suara ban yang bergesekan dengan aspal akibat direm oleh pengemudi.
Baca Juga: Viral Detik-Detik Para Bocah Tangsel Coba Nge-BM Truk, Satu Tewas Terlindas
"Pas kebanting itu, kan saya keluar lari dan saya lihat dia keluar dari pintu sebelah kiri yang posisinya ada di atas. Tapi Alhamdulillah-nya nggak ada yang luka," terangnya.
Berita Terkait
-
Arus Balik Tetap Asyik, Asal Taat dan Perhatian di Jalan Tol
-
Tekan Angka Kecelakaan Saat Arus Balik, DPR Minta Rekayasa Lalu Lintas Harus Dioptimalisasi
-
Kecelakaan Fatal Mobil Listrik Xiaomi Renggut Nyawa Tiga Mahasiswi Karena Terkunci
-
Xiaomi SU7 Tabrakan dan 3 Mahasiswi Tewas Terbakar, Pintu Mobil Diduga Tak Bisa Dibuka
-
Menguak Sisi Gelap Mobil Listrik: Pembelajaran Penting dari Tragedi Ioniq 5 N di Tol JORR
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Laptop, Dompet, Jaket... Semua 'Pulang'! Kisah Manis Stasiun Gambir Saat Arus Balik Lebaran
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Free Fire, Terbaik April 2025
-
9 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Lancar Main Game, Terbaik April 2025
-
Seharga Yamaha XMAX, Punya Desain Jet: Intip Kecanggihan Motor Listrik Masa Depan Ini
-
Demi Jay Idzes Merapat ke Bologna, Legenda Italia Turun Gunung
Terkini
-
Tak Ada Operasi Yustisi, Pemprov DKI Prediksi Jumlah Pendatang Baru Menurun Dibandingkan Tahun Lalu
-
Bakal Ada Dermaga Baru dari PIK, Wisatawan Kepulauan Seribu Diyakini Bakal Meroket
-
Penjualan Mainan Pasar Gembrong Merosot hingga 90 Persen, Pedagang Salahkan Pemerintah
-
Pemprov DKI Ingatkan Pendatang Baru Tak Bisa Langsung Dapat Bansos, Harus Tinggal 10 Tahun Dulu
-
Jakarta Tak Sepi Lebaran Ini, Bang Doel Ungkap Hikmah Tak Terduga