SuaraJakarta.id - Artis FTV Agung Saga kembali tersandung narkoba. Ia lagi-lagi diciduk polisi karena kasus serupa.
Ini merupakan kali kedua Agung Saga berurusan dengan polisi terkait penyalahgunaan narkoba jenis sabu.
Sebelumnya pada 9 April 2019, ia ditangkap bersama seorang rekannya, Harry Nugraha, di depan sebuah minimarket sekitar pukul 02.00 WIB.
Tepatnya di Jalan Petogogan II, Kelurahan Gandaria Utara, Kecamatan Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, saat Agung Saga dan rekannya itu sedang beristirahat.
Baca Juga: Kembali Diamankan Polisi, Penangkapan Agung Saga Bikin Kaget
Saat itu polisi menyita barang bukti sabu seberat 1,53 gram dari mereka dan hasil tes urine terhadap keduanya juga positif menggunakan narkoba.
Atas kasus itu, Agung Saga divonis empat tahun dua bulan penjara. Hukumannya dipangkas menjadi satu tahun enam bulan setelah kasasinya dikabulkan Mahkamah Agung.
Mantan kekasih model Anggita Sari ini pun menghirup udara bebas dari Rutan Cipinang, Jakarta Timur, pada 7 Oktober 2020.
Sekitar tiga hari lalu, Agung Saga ditangkap Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Jakarta Pusat. Ia diciduk karena lagi-lagi tersandung kasus narkoba jenis sabu.
Penangkapan Agung Saga dibenarkan oleh kuasa hukumnya, Andre Nusa.
Baca Juga: Ditangkap 3 Hari Lalu, Agung Saga Bawa Narkoba Jenis Sabu
"Benar sudah (ditangkap polisi)," ujar Andre Nusa saat dihubungi awak media melalui sambungan telepon, Selasa (30/3/2021).
"Kayaknya tiga atau dua hari lalu ya (ditangkapnya)," sambungnya.
Namun demikian, Andre tak dapat membeberkan secara gamblang kronologi penangkapan Agung Saga.
"Kronologi saya belum bisa saya jelaskan. Saya takut mendahului polisi. Besok saya baru ke polisi," kata Andre menutup.
Penangkapan aktor FTV Agung Saudaga alias Agung Saga juga dibenarkan Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus.
Yusri mengatakan dalam penangkapan Agung Saga, polisi menyita narkoba jenis sabu. Namun ia tak merinci jumlah sabu yang disita.
"Iya benar, kita baru mengamankan AS terkait kasus penyalahgunaan narkotika," ujarnya saat dikonfirmasi.
"Kita amankan padanya narkotika jenis sabu-sabu," Yusri menambahkan.
Yusri mengatakan, pihaknya akan menyampaikan secara detail terkait kasus narkoba Agung Saga dalam konferensi pers yang akan digelar pada Rabu (31/3/2021) besok di Mapolres Metro Jakarta Pusat.
Berita Terkait
-
Gelar Pesta Anabul, Bintang FTV Nena Indira Gelontorkan Biaya Ratusan Juta
-
Sambil Nangis, Sidik Eduard Ingat Masa Sulit Makan Pakai Lauk Basreng Karena Dagangan Tak Laku
-
Dulu Pernah Bintangi FTV Perempuan Pengkhianat Hijab, Putri Anne Dicolek: Judul Jadi Real
-
Terkuak! Artis FTV Pemain Film Porno Garapan Sutradara Irwansyah Ternyata Chaca Novita
-
Sutradara Irwansyah Ternyata Gaet Artis FTV Bintangi 2 Film Bokep, Pengacara Klaim CN Cuma Korban: Ada Paksaan
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Apakah Samsung S23 FE Memiliki Zoom 100x? Ini Dia Penjelasan Lengkap dengan Keunggulan Kamera yang Dimilikinya
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting