SuaraJakarta.id - Lama tak bersua, Jonru Ginting aktif lagi. Kini komentari Presiden Jokowi kondangan ke Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar. Kata dia, orang lain yang kondangan, yang salah tetap Anies Baswedan, Gubernur DKI Jakarta.
Jonru Ginting baru bebas dari kasus ujaran kebencian.
Dalam postingannya di media sosial, Jonru ikut memosting sindiran untuk Presiden Jokowi yang sebelumnya dicibir karena menghadiri pernikahan selebritis, Atta Halilintar-Aurel Hermansyah.
"Tiba-tiba saya kepikiran pada slogan 'timbul dan tenggelam bersama rakyat'. Artis itu rakyat. Anak ulama juga rakyat. Jadi kalau ada orang yang timbul di pernikahan artis dan tenggelam di pernikahan anak ulama, berarti yang salah bukan slogannya. Yang salah adalah Anies Baswedan. Udah gitu aja," tulis Jonru Ginting di media sosial facebook.
Baca Juga: Aurel Hermansyah Idap Kista, Krisdayanti Tak Kaget karena Ini
Diduga, Jonru menyindir Jokowi yang memilih menghadiri pesta pernikahan artis. Sementara, pesta pernikahan selama ini cenderung dibatasi oleh pemerintah, dan perizinannya ketat.
Sementara, diketahui Anies Baswedan pernah datang ke rumah Habib Rizieq Shihab menjelang acara pernikahan putri Imam Besar Front Pembela Islam (FPI) tersebut.
Seperti diketahui, pesta pernikahan yang digelar Habib Rizieq menjadi salah satu hal yang membuatnya digiring ke penjara dan menjadi terdakwa di pengadilan.
Habib Rizieq diduga sengaja menghadirkan massa dalam jumlah banyak ke pesta pernikahannya.
Hal itu terlihat dari pernyataan kepolisian bahwa Habib Rizieq Shihab menyiapkan sejumlah tenda untuk acara pernikahannya, di tengah pandemi covid-19 dan pesta pernikahan dilarang.
Baca Juga: Terungkap! Aurel Hermansyah Mengidap Kista Sejak Umur 16 Tahun
Berita Terkait
-
Sambangi Polda Metro Jaya untuk Diperiksa, Politisi PSI Ini Pasang Badan di Kasus Ijazah Jokowi
-
Cek Fakta: Roy Suryo Akhirnya Ditahan Karena Tuduh Ijazah Jokowi Palsu
-
Patung Jokowi Senilai Rp2,5 Miliar Akhirnya Rampung di Karo, Begini Penampakannya
-
Disebut Roy Suryo Bisa Dipenjara Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Kader PSI Dian Sandi Datangi Polda Metro
-
Mantan Rektor UGM Komentari Polemik Dugaan Ijazah Palsu Jokowi: Kita Percaya Penuh
Terpopuler
- Duet Elkan Baggott dan Jay Idzes, Prediksi Susunan Pemain Timnas Indonesia vs China
- 27 Kode Redeem FF Terbaru 17 Mei: Klaim Diamond, Token, dan Skin Cobra MP40
- Penampilan Syahrini di Cannes Mengejutkan, Dianggap Berbeda dengan yang di Instagram
- 8 Rekomendasi Sunscreen Mengandung Vitamin C, Ampuh Hilangkan Noda Hitam
- Ditegur Dudung Abdurachman, Hercules Akhirnya Minta Maaf ke Gatot Nurmatyo dan Yayat Sudrajat
Pilihan
-
PSSI Bongkar Alasan Tak Panggil Elkan Baggott meski Sudah Sampai di Bali
-
Kurator Didesak Penuhi Hak Karyawan PT Sritex, Tagihan Pembayaran Capai Rp 337 Miliar
-
Menelisik Kinerja Emiten Kongsian Aguan dan Salim
-
Mudah Ditebak, Ini Prediksi Starting XI Timnas Indonesia vs China
-
Muhammadiyah dan BSI Rujuk?
Terkini
-
Ekonom Bank Mandiri: Akselerasi Ekonomi 2025 Butuh Penguatan Sinergi Fiskal & Moneter
-
Ayo Warga Jakarta! Klaim Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu di Hari Senin
-
Cepat Klaim! Saldo DANA Kaget Ratusan Ribu di Hari Ahad
-
Akhir Pekan Hoki, Link DANA Kaget Terbaru Siap Diburu, Jangan Sampai Kuota Habis
-
Bupati Dhito dan Gubernur DKI Jakarta Kerjasama untuk Menekan Kemiskinan