SuaraJakarta.id - Pemandangan menarik terlihat saat menjelang berbuka puasa pada, Kamis (15/4/2021) sore. Ada puluhan pengendara motor membuat antrian mengular di depan Sekolah Cikal Harapan, BSD Serpong, Tangerang Selatan (Tangsel).
Mereka berhenti bukan terjebak macet. Tetapi karena sedang mengantre mengambil jatah takjil gratis yang dibagikan DKM Cikal Harapan.
Pantauan SuaraJakarta.id di lokasi, terlihat para pengendara motor membuat dua barisan antrean.
Mereka yang mengantre beragam. Mulai dari ojek online (ojol), pemulung, pedagang, dan warga sekitar. Terlihat mereka antusias mengantre.
Baca Juga: Jemunak, Kuliner Berbuka yang Limited Edition Khas Kabupaten Magelang
Ketika petugas mulai membagikan bingkisan takjil, mereka semakin antusias. Bahkan ada juga yang sengaja membawa tiga anak.
Hanya dalam hitungan beberapa menit, ratusan bingkisan takjil ludes dibagikan dengan cara drive thru.
Leni Marlina, salah seorang warga yang mengantre takjil gratis mengaku bersyukur, sehingga tak perlu buang duit untuk membeli takjil buka puasa.
Dia mengatakan, hari ini merupakan hari kedua dia memburu bingkisan takjil drive thru itu.
"Alhamdulillah dapat berkah. Ini hari kedua dari kemarin," katanya ditemui usai mengambil bingkisan takjil gratis, Kamis (15/4/2021).
Baca Juga: Pembagian Takjil Gratis dengan Protokol Kesehatan di Cempaka Putih
Leni, mengajak tiga orang anak dan keponakannya. Hal itu sengaja dilakukan agar lebih banyak mendapatkan bingkisan takjil.
"Iya ada tiga anak. Kalau anak kecil isinya nasi goreng, kalau orang dewasa isinya nasi biasa," ungkap Leni sambil sibuk memasukan tiga bingkisan ke plastik besar yang sudah disiapkannya.
Pemburu takjil gratis lainnya, Mardiana mengaku, beruntung bisa mendapatkan takjil gratis tersebut.
Meski khawatir ancaman Covid-19, dia dan dua anaknya tetap antusias berbaris dalam antrean.
"Lumayan sih, cuma kita gimana ya kayak masalah Corona gitu takutnya. Ngeri, untungnya ngantrenya pake motor, jadi tetap jaga jarak," ungkapnya sambil memboncengi kedua anaknya yang masih bocah.
Sementara itu, Bendahara DKM Cikal Harapan Khairunnisya mengatakan, bagi-bagi bingkisan takjil gratis ini merupakan rangakaian program tahunan setiap Ramadhan.
Bingkisan takjil yang dibagikan itu jumlahnya ratusan. Bekerja sama dengan orangtua siswa Sekolah Cikal Harapan BSD dan Remaja Masjid Cikal Harapan Islamic Student.
"Setiap harinya ada 300 bungkus yang dibagikan. Berasal dari donatur dan orang tua siswa yang dikelola DKM Cikal Harapan. Tujuannya kita ingin berbagi ke sesama, terutama di sini banyaknya pedagang, ojol dan warga sekitar yang melintas," paparnya.
Pihaknya sengaja membagikan takjil dengan konsep drive thru untuk mencegah adanya kerumunan dan berpotensi jadi penyebaran Covid-19.
"Sistem drive thru ini sengaja diterapkan. Sehingga tetap aman dari risiko Covid-19," pungkasnya.
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
-
Kapan Ramadhan 2025? Simak Perkiraan Tanggal dan Fakta Menariknya!
-
Apa Itu Catcalling? Bikin Aviani Malik Semprot Pendukung Paslon di Debat Pilkada Tangsel 2024
-
Host Debat Pilkada Tangsel Kena Catcalling, Aviani Malik Semprot Pendukung Paslon: Saya Gak Suka Anda Panggil Saya Baby!
-
Duaar..! Peluru Nyasar di Tangsel, Nyelonong ke Rumah Warga hingga Dikira Lampu Meledak
-
3 Supersub Timnas Indonesia yang Bisa Jadi Pembeda Lawan Jepang, No.1 Pernah Permalukan Samurai Biru
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Apakah Samsung S23 FE Memiliki Zoom 100x? Ini Dia Penjelasan Lengkap dengan Keunggulan Kamera yang Dimilikinya
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting