SuaraJakarta.id - Kisah Ayana Moon pindah agama dan Ayana Moon masuk Islam menarik untuk dicertakan. Ayana Moon pindah agama masuk Islam sejak SMA. Saat itu Ayana Moon SMA di Korea Selatan.
Ayana Moon cerita puasa di sekolah SMA Korea Selatan sangat berat. Kala itu, wanita 25 tahun tersebut harus belajar menunaikan ibadah puasa usai jadi muslim.
Namun karena kegiatan sekolah dari pagi dan harus belajar sampai malam, Ayana Moon hanya menjalani puasa selama dua pekan pertama saja.
“Puasa (pertama kali mualaf) waktu itu saya masih di SMA, jadi saya harus belajar, aku puasa tapi dua minggu saja. Setelah dua minggu aku enggak bisa karena aku harus belajar, pergi sekolah pagi dan belajar sampai malam capek banget jadi aku harus minum, aku harus makan, berat banget,” kata Ayana Moon dilansir Hops dari kanal YouTube-nya pada Selasa (20/4/2021).
Baca Juga: Foto Pakai Hijab Bikin Adem Netizen, Haruka Nakagawa: Mirip Ayana Moon Gak?
Ayana Moon mengatakan banyak teman-temannya menggoda dia dengan menawarkan makanan dan minuman.
“Waktu itu teman-teman aku selalu ‘Ayana mau makan enggak, mau minum enggak’ gitu, jahat banget,” ucap Ayana Moon.
Ayana Moon juga mengatakan soal perubahan puasa setelah ia menetap di Indonesia. Ayana Moon mengaku kalau di Korea, dia merasa sulit menunaikan ibadah puasa pertama kali karena tidak ada temannya.
Tapi setelah ke Indonesia, Ayana Moon jadi lebih tahu soal ibadah puasa karena banyak teman-teman yang menemaninya.
“Ketika saya masih di Korea waktu itu puasanya susah, karena saya tidak tahu gimana puasanya dan juga tidak ada temannya. Tapi Alhamdulillah di Indonesia saya punya teman banyak dan baik, jadi saya berpuasa berpuasa bersama teman-teman saya di sini, udah sembilan tahun dari saya masuk Islam, Alhamdulillah sekarang tahu,” ujarnya.
Baca Juga: Ayana Moon Pindah Agama, Penasaran Orang Islam Tak Makan Babi
Ayana juga menceritakan tentang kegiatannya selama puasa ramadan. Ia akan berkolaborasi dengan tiga artis ternama Indonesia, yakni diduga Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, Baim Wong dan Paula Verhoeven, serta Desta dan Natasha Rizky.
“Sebenarnya aku diundang artis terkenal di Indonesia, kira-kira siapa ya? Diundang sahur, (diundang sama) couple, satunya host TV dan satunya aktor, istrinya model kira-kira, dan yang lain juga entertainer banget jadi enggak tahu, iya (tiga keluarga),” ungkapnya.
Selain itu, wanita pemilik nama lengkap Ayana Jihye Moon tersebut juga mengutarakan pendapatnya tentang hal penting saat puasa.
“Aku pikir kebiasaannya itu penting, jadi aku mulai makan sehat, aku beli sayur dan buah-buah gitu. Dan juga niat juga penting, karena kalau kita punya niat mau berpuasa, niat baik, kita bisa, Insya Allah,” pungkas Ayana Moon.
Berita Terkait
-
Kisah Mualaf Ayana Moon, Ditolak Orangtua hingga Sempat Jatuh Miskin
-
Kisah Pilu Ayana Moon Putuskan Mualaf Hingga Jatuh Miskin, Kini Diduga Kritik Open Donasi Daud Kim
-
Sosok Ayana Moon, Influencer Mualaf Asal Korea yang Diduga Peringatkan Netizen Soal Daud Kim
-
Ditentang Keluarga karena Mualaf, Nasib Ayana Moon Miskin dan Pergi dari Korea Bikin Dewi Sandra Ngelus Dada
-
Pedih, Ayana Moon Dimusuhi Orang Tua Sendiri Gegara Masuk Islam: Nggak Mau Ketemu 2 Tahun
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting
-
Pemkab Kediri Angkat Duta Genre Sebagai Role Model bagi Lingkungan Remaja