SuaraJakarta.id - Akses masuk menuju perumahan tempat tinggal Munarman di Perumahan Modern Hill, Tangerang Selatan (Tangsel), diperketat. Sejumlah awak media tak diperbolehkan masuk.
Penjagaan akses masuk diperketat usai Densus 88 Antiteror Polri menangkap Munarman di Perumahan Modern Hill, Pondok Cabe, Pamulang, Tangsel.
Salah seorang satpam mengatakan, pihaknya tidak mengizinkan awak media masuk dan mendatangi rumah Munarman.
"Perihal boleh masuk atau nggak kita belum ada info lanjut. Tapi yang jelas kita menjalani SOP jam 6 stop in-out. Termasuk barang, Go Food," katanya.
Baca Juga: Kesaksian Satpam Modern Hill Tangsel Saat Munarman Ditangkap: Cepat Banget
Menurutnya, jika pun ada tamu dadakan misalnya ada yang sakit, para satpam harus meminta izin ke pengurus Modern Hill.
Sebelumnya diberitakan, eks Sekretaris Umum Fron Pembela Islam atau Sekum FPI Munarman ditangkap oleh tim Densus 88 Antiteror Polri, Selasa (27/4/2021).
Munarman ditangkap di rumahnya di Blok G5 RT 1 RW 13 Perumahan Modern Hill, Pondok Cabe, Pamulang, Kota Tangerang Selatan.
Salah seorang satpam di perumahan tersebut mengatakan, proses penangkapan Munarman berlangsung sore hari.
"Kurang lebih jam 3 kurang," katanya ditemui SuaraJakarta.id di pintu masuk Perumahan Modern Hill Tangsel, Selasa (27/4/2021) malam.
Baca Juga: Sesalkan Penangkapan Munarman, Aziz: Tak Ada Azas Praduga Tak Bersalah
Menurutnya, proses penangkapan Munarman itu berlangsung cepat.
"Waduh berapa lamanya kita nggak ngitungin jam, tapi cepet banget," ungkapnya.
Sedangkan kendaraan petugas yang masuk ke perumahan tersebut dikatakan cukup banyak.
"Banyak, nggak keitung," pungkasnya.
Sebelumnya, penangkapan Munarman oleh Densus 88 dibenarkan oleh salah satu pengacara Habib Rizieq, Aziz Yanuar.
"Ya benar," katanya singkat saat dikonfirmasi mengenai penangkapan Munarman, yang juga salah satu anggota tim kuasa Habib Rizieq, Selasa (27/4/2021).
Meski tak menjelaskan secara rinci, Aziz menuturkan, Munarman ditangkap karena tuduhan terorisme.
"Tuduhan terkait terorisme," jelasnya.
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
-
Densus 88 Tangkap 3 Terduga Teroris di Solo hingga Kudus
-
Bejat! Modus Jemput Palsu, Pria di Tangsel Cabuli 3 Anak SD di Empang Sepi
-
Cekcok dengan Istri, Suami Nekat Bakar Diri Pakai Bensin yang Dibawa Sendiri di Depan SPBU
-
Polisi Pastikan DG Pelaku Penculikan Anak Saat Pulang Sekolah di Tangerang Selatan Sudah Ditangkap
-
Densus 88 Tangkap Dua Terduga Teroris JAD Di Bima, Sita Senapan Angin Dan Belasan Buku
Tag
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
Pilihan
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
-
Emiten Makanan Cepat Saji KFC Gigit Jari, Kini "Jagonya" Rugi
-
Prabowo Hapus Utang UMKM, Bikin Rugi Bank?
-
Politisi Gerindra Usul TNI Jadi Petugas Haji, Segini Gajinya
-
Terkuak! Ini Sosok Striker Keturunan yang Segera Dinaturalisasi Timnas Indonesia, Punya Darah Medan!
Terkini
-
Klarifikasi Pemberitaan PT Asuransi Allianz Life Soal CWIG yang Buka Bantuan Hukum
-
Kacau! Prajurit TNI Lagi Santai Ngopi di Kebayoran Baru Dianiaya Gerombolan Diduga Ormas, Satu Orang Ditangkap
-
Calon Gubernur DKI Pramono Anung Lahir dan Besar di Kediri, Begini Kesehariannya Saat Sekolah
-
Peringati Hari Keuangan Nasional, Bank Mandiri Perkuat Komitmen Layanan Inklusif untuk Pertumbuhan Ekonomi Berkelanjutan
-
Bersama Semangat Sumpah Pemuda, Astra Serahkan Apresiasi 15th SATU Indonesia Awards 2024