SuaraJakarta.id - Warga di luar Kabupaten Bandung Barat dilarang berwisata ke Lembang selama libur panjang Lebaran 1442 Hijriah. Termasuk warga Jakarta.
Upaya itu dilakukan sebagi langkah memutus mata rantai penyebaran Covid-19.
"Kita melarang wisatawan luar daerah datang ke KBB selama libur Lebaran," papar Plt Bupati Bandung Barat Hengky Kurniawan saat ditemui Ayobandung.com, Jumat (30/4/2021).
Hengky mengajak masyarakat tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan supaya tak terpapar virus Corona.
Baca Juga: Tok! Wisatawan Luar Bandung Raya Dilarang Piknik ke Lembang
Menurutnya, tsunami Covid-19 di negara India mesti jadi pelajaran semua pihak.
"Jadi jangan bosan-bosan menerapkan prokes, kita belajar dari India salah satu negara yang berhasil menurunkan Covid-19 dan sekarang naik lagi. Yang tadinya 9.000 perhari, sekarang menjadi 350.000 kasus per hari," papar Hengky.
Hengky memastikan selama libur Lebaran tempat wisata tetap buka. Namun dengan protokol kesehatan ketat dan dikhususkan untuk warga Bandung Barat dan Bandung Raya.
"Tempat wisata memang dibuka, tapi bukan untuk warga luar daerah. Hanya untuk warga KBB saja," tuturnya.
Sementara itu, Kepala Satuan Lalu Lintas Polres Cimahi, AKP Sudirianto menegaskan, pihaknya bakal menghalau warga dari luar Bandung Raya selama larangan mudik lebaran tahun ini. Termasuk alasannya ingin berwisata.
Baca Juga: Siswa Program PKL yang Diduga Kuat Positif Covid-19 Mudik Diam-diam
"Intinya, apapun tujuannya selama itu dari luar Bandung Raya kita akan galau, kita putarbalikkan," tegas Sudirianto.
Kepolisian bersama Pemda setempat bakal melakukan penyekatan diberbagai titik, seperti di kawasan Padalarang, Lembang, dan Gerbang Tol Baros, Kota Cimahi.
Berita Terkait
-
Gilang Dirga Jadi Cawabup Tapi Belum Lulus Kuliah, Pandji Pragiwaksono Beri Sentilan Menohok
-
Saingan Berat Jeje Govinda, Kekayaan Hengky Kurniawan dan Gilang Dirga Tak Kalah Fantastis
-
Fakta Keluarga Jeje Govinda: Tajir dari Kecil, Ipar Raffi Ahmad Kini Jadi Cabup Terkaya Bandung Barat
-
Unjuk Gigi di Debat Pilkada, Gelagat Jeje Govinda Digunjing: Nyontek?
-
Adu Pendidikan Hengky Kurniawan vs Jeje Govinda, Cabup Bandung Barat Ramai Dibandingkan
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Wanita 45 Tahun Aniaya Ibu Kandung di Palmerah, Diduga Gangguan Jiwa
-
Apakah Samsung S23 FE Memiliki Zoom 100x? Ini Dia Penjelasan Lengkap dengan Keunggulan Kamera yang Dimilikinya
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi