SuaraJakarta.id - Sebuah ambulans yang mencoba membawa pemudik melewati Gerbang Tol Cikarang 1, Bekasi, terjaring razia penyekatan larangan mudik.
Dalam ambulans tersebut, polisi menemukan ada tujuh penumpang di dalamnya. Mereka berkilah ada keluarga sakit dan kedukaan.
Namun, saat ditanya kelengkapan persyaratan untuk keluar daerah, para penumpang itu tak mampu menunjukkannya.
Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Yusri Yunus mengatakan, berbagai modus operandi dilakukan pemudik untuk mengelabui petugas.
Baca Juga: Hari ke-2 Larangan Mudik, Begini Situasi di Pos Penyekatan Citra Raya
"Modus operandi banyak yang digunakan. Termasuk tadi ada di Cikarang 1. Ada satu buah ambulans yang coba mengelabui," ujarnya di Polda Metro Jaya, Jumat (7/5/2021).
"Memang menyampaikan ada yang sakit dan meninggal dunia yang mau dijenguk ke luar daerah. Tapi pada saat ditanya persyaratannya, termasuk swab antigen, tidak bisa dia tunjukkan," sambungnya.
Yusri menyebut salah satu modus operandi yang banyak digunakan pemudik untuk mengelabui petugas adalah dengan menumpang ambulans. Sebab ada pengecualian untuk ambulans.
“Tujuh orang dalam ambulans itu sudah diputar balik kembali ke Jakarta,” terang Yusri.
Yusri memastikan, Polda Metro Jaya akan terus melakukan penindakan terhadap pemudik yang nekat mudik saat kebijakan larangan mudik mulai diberlakukan hingga 17 Mei 2021.
Baca Juga: Kemenhub Izinkan Rute Wuhan-Jakarta, Mardani: Pemerintah Maunya Apa Sih?
"Operasi ini berjalan sampai 17 Mei nantinya nanti, akan kami sampaikan secara update per 24 jam," pungkas Yusri.
Berita Terkait
-
Berhasil Ditangkap, Ini Tampang Pelaku Penjambretan Ibu dari Desainer Didiet
-
Tuntut Penyelesaian Tragedi 1998, 93 Mahasiswa Trisakti Digelandang ke Polda Metro Jaya
-
Polda Metro Jaya Dalami Grup Facebook 'Fantasi Sedarah', Jerat Hukumnya Bagaimana?
-
Mantan Rektor UGM Komentari Polemik Dugaan Ijazah Palsu Jokowi: Kita Percaya Penuh
-
Anggota FBR Peras Mandor Proyek, Ancam Hentikan Pekerjaan jika Tak Bayar 'Uang Keamanan'
Terpopuler
- Ibrahim Sjarief Assegaf Suami Najwa Shihab Meninggal Dunia, Ini Profilnya
- Berapa Biaya Pembuatan QRIS?
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
- 35 Kode Redeem FF Hari Ini 20 mei 2025, Klaim Hadiah Skin M1887 hingga Diamonds
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP Rp 5 Jutaan Terbaik Mei 2025, Memori Lega Performa Ngebut
-
5 Mobil Bekas Murah di Bawah Rp80 Juta, Kabin Longgar Cocok buat Keluarga Besar
-
Simon Tahamata Kerja untuk PSSI, Adik Legenda Inter Langsung Bereaksi
-
5 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB: Harga Sejutaan, Terbaik di Kelasnya
-
Kata Pertama Simon Tahamata Usai Resmi Jadi Kepala Pemandu Bakat
Terkini
-
Dompet Auto Gendut, Ini Cara Ampuh Klaim DANA Kaget Setiap Hari
-
Jangan Tunda! Klaim 10 Link Saldo Gratis DANA Kaget Hari Ini, Langsung Cair
-
Rahasia Dapatkan DANA Kaget Tiap Hari: Ikuti Cara Ini biar Banjir Cuan
-
DANA Kaget: Bukan Cuma Giveaway! Begini Cara Kumpulkan Ratusan Ribu Rupiah
-
Saldo DANA Gratis Menantimu, Tips Jitu Berburu DANA Kaget dan Link Aktifnya