SuaraJakarta.id - Jenazah pelawak Sapri Pantun akan dimakamkan di samping pusara almarhumah ibunya. Hal ini untuk memenuhi wasiat almarhum Sapri Pantun.
Hal itu sebagaimana diungkapkan adik almarhum, Dolly, saat ditemui di rumah duka di Cipulir, Jakarta Selatan, Senin (10/5/2021) malam.
"Bang Sapri pesan sebelum meninggal, dia mau dimakamkan di samping makam almarhum ibunya di Ulujami," ujarnya.
Pemakaman Sapri Pantun akan dilaksanakan setelah Dzuhur di TPU Ulujami, Kelurahan Pesanggarahan, Jakarta Selatan, hari ini Selasa (11/5/2021).
Baca Juga: Jenazah Sapri Dimakamkan Siang Nanti di TPU Ulujami
"Insya Allah habis Dzuhur di Ulujami," kata Dolly singkat.
Komedian Sapri Pantun meninggal dunia, Senin (10/5/2021), di Rumah Sakit Sari Asih Ciledug, Tangerang karena penyakit diabetes.
Sapri Pantun sempat dilarikan ke Rumah Sakit Bintaro sejak 6 Mei 2021 karena diabetes. Sapri sempat mengalami kritis.
Sapri Pantun kemudian dipindahkan ke Rumah Sakit Sari Asih, Ciledug, Kota Tangerang dan kondisinya sempat membaik.
Pihak rumah sakit kemudian melakukan operasi terhadap pembuluh darah Sapri Pantun dan berjalan sukses.
Baca Juga: Sapri Meninggal, Millen Cyrus Kenakan Sarung dan Peci
Namun sejak Senin (10/5/2021) kondisi Sapri Pantun kembali memburuk dan akhirnya meninggal dunia setelah azan Maghrib.
Berita Terkait
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Jelang Pencoblosan, Mas Dhito Ikuti Khataman Manaqib di Ponpes Al Falah Ploso
-
Bank Mandiri, Garuda Indonesia, Pegadaian dan Angkasa Pura Indonesia Salurkan Bantuan Kuliah Putra Putri TNI/Polri
-
Pilkada Serentak, Pemprov DKI Tiadakan Ganjil Genap pada 27 November 2024
-
Pasangan Dharma - Kun Wardana akan Salurkan Hak Pilih di Jakarta Selatan
-
Mau Umroh Lancar dan Nyaman? Bawa Perlengkapan Ini, Ya!