SuaraJakarta.id - Massa aksi bela Palestina kembali melakukan unjuk rasa di Kedutaan Besar (Kedubes) Amerika Serikat di Jakarta Pusat, Jumat (21/5/2021).
Pantauan Suara.com, saat unjuk rasa berlangsung, dari tengah kerumunan massa terlihat ada kepulan asap berwarna hijau. Asap itu diduga berasal dari flare.
Kabagops Polres Metro Jakarta Pusat, AKBP Guntur Muhammad Thariq mengingatkan massa agar tertib dalam melangsungan demo.
Dari atas mobil polisi menggunakan pengeras suara, Guntur berteriak meminta massa untuk tertib.
Baca Juga: Bocah Ikut Demo Bela Palestina di Kedubes AS: Diajak Ayah, Senang Panas
Hal itu disampaikannya karena dari kerumunan tersebut diduga ada peserta yang membakar flare.
"Teman-teman sekalian saya peringatkan, tidak ada aksi pembakaran, saya peringatkan. Tolong koordinator lapangan itu massanya ditertibkan. Buktikan kalau aksi ini aksi damai," teriak Guntur.
Mendengar peringatan itu, panitia unjuk rasa menggunakan pengeras suara dari atas mobil langsung mengingatkan massanya.
"Teman-teman mohon tertib tidak ada aksi pembakaran, tunjukkan aksi kita ini aksi damai, jaga jarak, pakai masker," ujar panitia.
Seperti diketahui pada hari ini Jumat (21/5), massa solidaritas untuk Palestina kembali berunjuk rasa di depan Kedubes AS, Jakarta Pusat.
Baca Juga: Bantu Palestina, Puluhan Dukun Nusantara Kirim Rudal Jin Adang Rudal Israel
Mereka mengecam aksi kekerasan yang dilakukan Israel sekutu Amerika Serikat terhadap warga Gaza, Palestina.
Sebelumnya pada Selasa (18/5), aksi yang sama juga digelar dari berbagai kelompok, di antaranya KAMI, FSLDK Se-jabodetabek, dan organisasi buruh.
Berita Terkait
-
Apa Itu ICC? Lembaga yang Minta PM Israel Benjamin Netanyahu Ditangkap
-
ICC Terbitkan Surat Penangkapan Benjamin Netanyahu dan Gallant, Ini Reaksi Beragam dari Eropa
-
52 Tewas Akibat Serangan Israel di Lebanon Timur dan Selatan
-
Mahkamah Pidana Internasional Keluarkan Surat Perintah Penangkapan Benjamin Netanyahu
-
Biden Kecam ICC atas Surat Perintah Penangkapan terhadap Netanyahu: Keterlaluan!
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting
-
Pemkab Kediri Angkat Duta Genre Sebagai Role Model bagi Lingkungan Remaja