SuaraJakarta.id - Terminal Pulogebang mencatat masih adanya lonjakan arus balik dari penumpang bus antarkota antarprovinsi atau AKAP yang tiba di Jakarta pada Sabtu (22/5/2021). Berdasarkan data kedatangan, tercatat sebanyak 362 penumpang dari luar daerah yang tiba di Terminal Pulogebang pada akhir pekan lalu tersebut.
"Namun dibandingkan sebelum larangan mudik malah turun jumlah penumpangnya," kata Koordinator Satuan Pelaksana Terminal Pulogebang Aifif Muhroji saat dikonfirmasi di Jakarta, Selasa (25/5/2021).
Afif Muhroji menambahkan berdasarkan data sebelum periode larangan mudik tanggal 6-17 Mei 2021 jumlah kedatangan di Terminal Pulogebang rata-rata mencapai 450 penumpang per hari.
Sementara untuk jumlah keberangkatan penumpang setelah periode larangan mudik dicabut rata-rata mencapai 90 penumpang per harinya dengan jumlah kenaikan terbanyak keberangkatan penumpang bus AKAP terjadi pada Senin (24/5) dengan jumlah 115 penumpang.
Sedangkan untuk total penumpang bus AKAP yang telah tiba di Terminal Pulogebang setelah periode larangan mudik dicabut berjumlah 1.879 sejak tanggal 18 hingga 24 Mei 2021. Afif mengatakan dalam beberapa hari ke depan masih ada kemungkinan lonjakan arus balik penumpang dari luar daerah di Terminal Pulogebang.
"Mungkin ada kenaikan tapi jumlahnya tidak terlalu signifikan," ujar Afif Muhroji. (Antara)
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas di Bawah 60 Juta, Pilihan Terbaik per Januari 2026
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
Pilihan
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
-
Darurat Judi Online! OJK Blokir 31.382 Rekening Bank, Angka Terus Meroket di Awal 2026
-
Sita Si Buruh Belia: Upah Minim dan Harapan yang Dijahit Perlahan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
Terkini
-
7 Fakta Terbaru Pramugari Gadungan Batik Air, Terbongkar di Pesawat hingga Minta Maaf
-
Cek Fakta: Klaim Presiden Sementara Venezuela Tegaskan Bakal Lawan AS, Ini Faktanya
-
Harga Avanza, Xpander, dan Stargazer Bekas di 2026: Siapa Paling Jatuh?
-
Terungkap, Alasan di Balik Aksi Perempuan Palembang Nyamar Jadi Pramugari Batik Air
-
Filter Air Toren untuk Rumahan: Rekomendasi Terbaik 2026 Agar Air Selalu Jernih