SuaraJakarta.id - Seruan boikot Indomaret yang digaungkan Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) dan Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) mulai dilakukan hari ini, Kamis (27/8/2021).
Seluruh buruh di Indonesia yang tergabung dalam kedua kelompok tersebut diminta tidak berbelanja di minimarket milik PT Indomarco Prismatame.
Nyatanya seruan boikot Indomaret itu tidak berdampak terhadap angka penjualan di sejumlah toko Indomaret di Jakarta.
Salah satunya Indomaret yang berada di Jalan Guntur, Kecamatan Setiabudi, Jakarta Selatan.
Rizky salah satu pelayan toko mengatakan adanya seruan boikot Indomaret tidak berdampak sama sekali.
“Nggak, nggak ngaruh sama sekali. Penjualan tetap sih,” kata Rizky saat ditemui Suara.com di lokasi, Kamis (27/5/2021).
Menurutnya operasional toko berjalan seperti biasa. Pelanggan tetap datang berbelanja sejak pagi tadi.
Dia mengaku tidak mengetahui adanya seruan boikot Indomaret. Pihak perusahaan juga, kata dia, tidak memberikan arahan kepadanya dan rekannya yang lain atas kabar tersebut.
“Saya cek di grup sih nggak ada, nggak arahan (atau informasi),” ujarnya.
Lebih lanjut ketika diminta menanggapi soal seruan boikot Indomaret itu, Rizky enggan berkomentar.
Baca Juga: Pegawai Indomaret di Tebet Pilih Kerja daripada Ikut Aksi Boikot
“Gimana ya, Nggak tahu sih,“ ujarnya.
Sementara itu, berdasarkan pantauan Suara.com, di lokasi, sekitar pukul 18.00 WIB, aktivitas jual beli di Indomaret Setiabudi itu berjalan seperti biasa.
Setidaknya ada sekitar 10 orang pembeli di dalam toko. Mereka terlihat sibuk belanja memilih produk yang akan dibeli.
Sesekali terlihat juga beberapa orang keluar-masuk toko. Di area luar, terparkir sejumlah sepeda motor dan mobil milik para pembeli.
Diberitakan sebelumnya, KSPI mendukung keputusan FSPMI untuk melakukan kampanye boikot Indomaret.
“Kampanye boikot Indomaret dimulai dengan dilakukannya aksi pada hari Kamis tanggal 27 Mei 2021 di depan perusahaan PT Indomarco Prismatama yang ada di Jakarta Utara,” kata Presiden KSPI Said Iqbal di Jakarta, Rabu (26/5/2021).
Berita Terkait
-
5 Rekomendasi Mudik Gratis Lebaran 2026: Bisa Bareng Indomaret, Bagaimana Caranya?
-
5 Rekomendasi Conditioner Rambut Terbaik untuk Lansia, Bisa Dibeli di Indomaret
-
5 Sampo Murah Terbaik untuk Kulit Kepala Sensitif yang Dijual Indomaret
-
5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
-
Promo Indomaret Senin Ceria 4 Januari 2026, Buy 1 Get 2
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- Adly Fairuz Nyamar Jadi Jenderal Ahmad, Tipu Korban Rp 3,6 Miliar dengan Janji Lolos Akpol
- Inara Rusli Lihat Bukti Video Syurnya dengan Insanul Fahmi: Burem, Gak Jelas
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Cak Fakta: Benarkah Menteri Bahlil Wajibkan Ojol Beli Motor Listrik di Tahun 2026?
-
7 Mobil Daihatsu Bekas untuk Pemula, Perawatannya Murah dan Tidak Ribet
-
8 Alasan Honda Civic Batman Bekas untuk Anak Mobil, Sedan Ganteng yang Tak Lekang Zaman
-
7 Pilihan Mobil Bekas yang Bisa Diandalkan untuk Perjalanan Sehari-hari Tanpa Was-was
-
Cek Fakta: Viral Menag RI Sebut Dua Juta Umat Muslim Murtad Tiap Tahun, Ini Faktanya!