SuaraJakarta.id - Hotel Wisma Prima Taman Sari, Jakarta Barat, ditutup permanen. Penutupan itu terkait kasus prostitusi online anak di bawah umur.
Penutupan Hotel Wisma Prima Taman Sari dilakukan petugas gabungan dari Satpol PP beserta Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Disparekraf) DKI Jakarta.
"Penutupan ini merupakan tindak lanjut dari hasil sidak Polda Metro Jaya pada Kamis (20/5) yang menemukan praktik prostitusi online melibatkan 37 remaja," kata Kepala Bidang PPNS Satpol PP Provinsi DKI Jakarta Eko Saptono di Jakarta, Senin (31/5/2021).
Eko mengatakan Hotel Wisma Prima Taman Sari ditutup permanen karena melanggar Peraturan Daerah DKI Nomor 8 Tahun 2007 tentang Ketertiban Umum.
Selain itu, hotel tersebut juga melanggar Pasal 55 Peraturan Gubernur DKI Nomor 18 Tahun 2018 tentang Penyelenggaraan Usaha Pariwisata.
"Hotel ini ditutup secara permanen dan izinnya juga sudah dicabut PTSP (Pelayanan Terpadu Satu Pintu) sehingga sudah tidak boleh ada kegiatan apapun di Hotel Wisma Prima," katanya.
Hotel tersebut telah disegel oleh petugas dan petugas melarang seluruh operasional hotel.
Petugas Satpol PP juga sudah memasang stiker, garis polisi dan spanduk di depan Hotel Wisma Prima yang disaksikan para petugas kecamatan, kelurahan dan pengurus RW setempat.
Baca Juga: Jadi Tempat Prostitusi Anak, Hotel Wisma Prima Disegel
Berita Terkait
-
Liburan Hemat ke Bandung? Ini 4 Hotel Kapsul Nyaman dan Strategis
-
Lowongan Kerja Hotel Trans, Ini Jadwal Walk-In Interview Januari 2026
-
Rawan Bencana Seperti Situ Gintung, Pembangunan Hotel di Dekat Situ Cibinong Diprotes Warga
-
Berkat Laporan Warga, Polisi Ringkus Dua Pencopet di CFD Bundaran HI
-
Visit Suara.com, Accor Group Tegaskan Komitmennya untuk Perkuat Kolaborasi dengan Media
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
Terkini
-
Cak Fakta: Benarkah Menteri Bahlil Wajibkan Ojol Beli Motor Listrik di Tahun 2026?
-
7 Mobil Daihatsu Bekas untuk Pemula, Perawatannya Murah dan Tidak Ribet
-
8 Alasan Honda Civic Batman Bekas untuk Anak Mobil, Sedan Ganteng yang Tak Lekang Zaman
-
7 Pilihan Mobil Bekas yang Bisa Diandalkan untuk Perjalanan Sehari-hari Tanpa Was-was
-
Cek Fakta: Viral Menag RI Sebut Dua Juta Umat Muslim Murtad Tiap Tahun, Ini Faktanya!