SuaraJakarta.id - Persija menyambut baik sistem bubble to bubble di Liga 1 2021/2022. Menurutnya, sistem bubble to bubble paling memungkinkan di Liga 1 2021/2022.
Direktur Persija Jakarta, Ferry Paulus menyambut positif sistem baru yang akan diterapkan pada kompetisi Liga 1 2021/2022.
Adapun Liga 1 musim ini akan memakai sistem bubble to bubble.
Adapun Liga 1 2021/2022 bakal menggunakan enam seri. Seluruh pertandingan akan berlangsung di Pulau Jawa.
Seri pertama bergulir di Banten, Jakarta, dan Jawa Barat. Sementara seri dua berlangsung di Jawa Tengah dan Yogyakarta. Adapun seri tiga di Jawa Timur.
Adapun seri keempat kembali bergulir di Jawa Timur, disusul Jawa Tengah untuk seri kelima. Seri terakhir alias keenam akan bergulir di Banten, Jakarta, dan Jawa Barat.
Rencananya, Liga 1 2021/2022 akan kick-off pada 10 Juli mendatang. Namun, masih bisa berubah karena akan dibahas dalam pertemuan antara PT Liga Indonesia Baru (LIB) dan pemilik klub.
Ferry menjelaskan apa yang telah dibuat oleh PT LIB, pihaknya mendukung. Namun, itu semua masih harus dilihat lagi saat managers meeting nanti.
"Soal format kompetisi nanti, PT Liga Indonesia Baru akan memanggil, berkomunikasi, dan berkonsultasi dengan teman-teman klub," kata Ferry saat ditemui saat Kongres PSSI.
Baca Juga: Liga 1 2021/2022 Tayang di Mana Saja? Ini Jawaban PT LIB
"Yang dibahas ialah rancangan format kompetisi. Kalau bagi Persija, sistem bubble seperti ini memang yang paling memungkinkan," ia menambahkan.
Yang terpenting bagi Persija adalah Liga 1 2021/2022 tidak molor sesuai dengan rencana awal. Lelaki asal Manado itu juga ingin Liga 2 dan Liga 3 juga bisa bergulir sesuai rencana.
"Mudah-mudahan Liga 1, Liga 2, dan Liga 3 bisa segera bergulir karena itu yang paling penting buat klub," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Debut Berkesan Figo Dennis di Persija Jakarta, Jadi Saksi Comeback Epik Macan Kemayoran
-
Persija Pulang ke GBK! Laga Kontra PSIM Sekaligus Rayakan HUT ke-97
-
Comeback Epik Lawan Persik, Souza Anggap Persija Layak Menang
-
Kebijakan Indra Sjafri Bikin Persija Bingung: Souza Belum Tahu Nasib Dony dan Rayhan
-
Kalahkan Persik Kediri, Mauricio Souza: Kami Lebih Baik dari Lawan Sepanjang Pertandingan
Terpopuler
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Rekomendasi Bedak Two Way Cake untuk Kondangan, Tahan Lama Seharian
- 5 Rangkaian Skincare Murah untuk Ibu Rumah Tangga Atasi Flek Hitam, Mulai Rp8 Ribuan
- 5 Rekomendasi Sepatu Lari Selain Asics Nimbus untuk Daily Trainer yang Empuk
- 5 Powder Foundation Paling Bagus untuk Pekerja, Tak Perlu Bolak-balik Touch Up
Pilihan
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
PSSI Butuh Uang Rp 500 Miliar Tiap Tahun, Dari Mana Sumber Duitnya?
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
Terkini
-
10 City Car Bekas untuk Mengatasi Selap-Selip di Kemacetan bagi Pengguna Berbudget Rp70 Juta
-
Siapa Cepat Dia Dapat! 7 Link Dana Kaget Resmi Dirilis, Kuota Terbatas dan Cepat Habis
-
7 Mobil Bekas Rp 50 Jutaan dengan Mesin Sehat dan Irit BBM untuk Dipakai Harian
-
Dari Cadangan Besar ke Nilai Tambah Tinggi: Menjemput Era Baru Hilirisasi Timah Indonesia
-
Akhir Pekan Makin Seru! 12 Link Dana Kaget Hari Ini Beredar, Langsung Cair Kalau Kamu Cepat