SuaraJakarta.id - Istri Agus Harimurti Yudhoyono atau Istri AHY, Annisa Pohan bela Anies Baswedan soal jalur sepeda yang mau dibongkar. Bahkan Annisa Pohan semprot Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Seperti dilansir Hops (jaringan Suara.com), Ihwal ini berawal dari Pemerintah DKI Jakarta disebut telah menghabiskan anggaran sebesar Rp28 miliar untuk membangun jalur sepeda di Jakarta. Meski belakangan beredar pesepeda yang mengganggu jalur kendaraan lain di jalur sepeda, berimbas Anies kena tegur Kapolri.
Kapolri Listyo Sigit akan membongkar jalur sepeda yang ada di Jakarta, sebagai langkah menciptakan keselamatan pengguna jalan. Sayangnya rencana tersebut justru menjadi polemic tersendiri.
Dari sinilah, Annisa Pohan angkat bicara. Melalui cuitan twitternya berbagai kritikan di lontarkan terkait rencana Kapolri membongkar jalur sepeda tersebut.
Annisa Pohan sendiri merasa keberatan terhadap rencana pembongkaran jalur khusus sepeda, yang dinilainya memiliki fungsi dan peran yang sangat baik khususnya sebagai simbol kemajuan sebuah kota yang modern.
Melalui cuitannya, Annisa Pohan menyatakan keberatannya atas rencana Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo yang akan membongkar jalur sepeda permanen di ruas jalan Sudirman-Thamrin.
Dalam cuitannya istri Ketum Partai Demokrat ini akan terus mendukung hadirnya jalur khusus sepeda di DKI Jakarta karena dinilai tidak akan mengganggu kendaraan bermotor lain.
“Saya sebagai warga Jakarta & pengguna sepeda, mendukung adanya jalur sepeda, krn dg adanya jalur khusus, malah tidak mengganggu kendaraan bermotor, tidak seperti sebelumnya,” tulis Annisa Pohan di @AnnisaPohan, Kamis kemarin.
Sebagai pengguna sepeda dan warga Jakarta, Annisa Pohan juga menilai jika adanya fasilitas khusus bagi sepeda mencirikan kota yang maju dan tidak boleh di halangi.
Baca Juga: Bakar Duit Rp 28 Miliar Jalur Sepeda, Anies Disindir Mimpi Jadi Presiden
“Sebuah kota mau maju kok dihalangi-halangi, kayak ga ada urusan lain yang lebih penting yang harus diurus,” tulis Annisa Pohan.
Selain itu, Annisa Pohan juga mempertanyakan kenapa tiba-tiba jalur sepeda di DKI Jakarta dibongkar.
“Mungkin ada kepentingan pribadi? mau bebas naik sepeda di tengah jalan dan dg kecepatan tinggi tanpa harus tertib masuk ke jalur sepeda yg harus antri dan lebih mengurangi kecepatan? ada apa sih ini sebenarnya? kok tiba-tiba jalur sepeda mau dibongkar?” tambahnya.
Berita Terkait
-
Polemik Anies dan Kemenhut: Benarkah Negara Memfasilitasi Perusakan Hutan?
-
Anies Didorong Partai Gerakan Rakyat Maju Pilpres 2029, NasDem: Kita Belum Pikirin!
-
Strategi 'Indonesia Menyala' Anies Baswedan Mulai Bergerak
-
Partai Gerakan Rakyat Dukung Anies di Pilpres 2029, Dede Yusuf Demokrat Singgung Verifikasi Parpol
-
'Anies Adalah Kami': Partai Gerakan Rakyat Resmi Lahir, Siap Jadikan Anies Baswedan Presiden
Terpopuler
- Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
- Deretan Mobil Bekas 80 Jutaan Punya Mesin Awet dan Bandel untuk Pemakaian Lama
- Jadwal M7 Mobile Legends Knockout Terbaru: AE di Upper, ONIC Cuma Punya 1 Nyawa
Pilihan
-
Rumor Panas Eks AC Milan ke Persib, Bobotoh Bersuara: Bojan Lebih Tahu Kebutuhan Tim
-
Ekonomi Tak Jelas, Gaji Rendah, Warga Jogja Berjuang untuk Hidup
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
Terkini
-
Cek Fakta: Purbaya Ungkap Hasil Korupsi Jokowi Disembunyikan di 32 Rekening Asing, Ini Faktanya
-
Waspada Tanah Longsor Januari 2026, Ini Daftar Kecamatan Rawan di DKI Jakarta
-
Cek Fakta: Benarkah Video Mobil Tersambar Petir di Jalan Tol?
-
Duel Kopi Sachet Indomaret: Good Day vs Kapal Api, Mana Paling 'Nendang'?
-
Cek Fakta: Benarkah Prabowo Bakal Potong Gaji DPR untuk Bantu Korban Bencana Alam?