SuaraJakarta.id - Keterisian tempat tidur atau bed occupancy rate (BOR) ICU di RSUD Kota Tangerang sudah mencapai 100 persen.
Untuk keterisian BOR perawatan mencapai 93 persen. Sedangkan BOR pada RIT (Rumah Isolasi Terkonsentrasi) sudah mencapai 93,71 persen
"Saya harap masyarakat bisa waspada terhadap penyebaran COVID-19, karena ketersediaan tempat tidur di fasilitas kesehatan sudah menipis," kata Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah usai meninjau fasilitas kesehatan di RSUD Kota Tangerang, Jumat (18/6/2021).
Pemkot Tangerang sendiri telah menetapkan RSUD Kota Tangerang sebagai RS khusus COVID-19. Ini seiring meningkatnya jumlah kasus selama 10 hari terakhir.
Baca Juga: 23 Pasien COVID-19 Datang Bersama Minta Dirawat, RSUD Tangerang Penuh
"Sementara RSUD Kota Tangerang kita jadikan RS khusus COVID-19, karena kasus COVID-19 di Kota Tangerang meningkat," ungkap Arief.
Arief mengatakan Pemkot Tangerang terus mengupayakan agar penanganan COVID-19 bagi masyarakat yang terpapar dapat dilakukan secara maksimal.
Salah satunya dengan menambah 30 tempat tidur khusus pasien COVID-19 di RSUD Kota Tangerang.
"Kami maksimalkan tempat tidurnya dalam tiap ruangan, yang terpenting mereka mendapat perawatan," ujarnya.
Arief juga mengimbau masyarakat Kota Tangerang agar disiplin menerapkan protokol kesehatan dengan benar, karena kota itu sedang terjadi peningkatan kasus di beberapa kecamatan.
Baca Juga: Pasien COVID-19 di IGD RSUD Tangerang Membludak, 5 Ambulans Datang Bersama
"Masyarakat jangan lengah dan terus disiplin menerapkan protokol kesehatan, sayangi diri, keluarga dan sesama. Jaga diri agar tidak sampai terpapar virus corona," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Survei Elektabilitas Cagub Banten versi Alvara: Airin Kokoh Teratas, Dibayangi Arief dan Rano Karno
-
Ungkap Alasan Nyagub, Arief R Wismansyah Janji Bawa Perubahan untuk Banten
-
Arief R Wismansyah Canangkan SMA/SMK Swasta Gratis Jika Terpilih Jadi Gubernur Banten
-
Yandri Susanto Sebut Arief R Wismansyah dan Dimyati Natakusumah Berpotensi Pimpin Banten
-
Arief R Wismansyah Bicara Kemungkinan Dipinang Rano Karno Hingga Iti Octavia Jayabaya di Pilgub Banten
Tag
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
-
Perhatian! Harga Logam Mulia Diprediksi Akan Terus Alami Kenaikan
-
Baru Masuk Indonesia, Xpeng Diramalkan Segera Gulung Tikar
-
Profil Helmy Yahya yang Ditunjuk Dedi Mulyadi jadi Komisaris Independen Bank BJB
Terkini
-
Tarif Baru Sempat Bikin Kaget, Biaya Konsumsi Air PAM Jaya di Apartemen Bakal Dihitung Per Unit
-
Asal Jalan Ditutup, Dishub DKI Sebut JLNT Aman Dilintasi Pesepeda
-
Warganet Ngeluh Sepeda Hilang Saat Diparkir di Stasiun, MRT Janji Perbaiki Prosedur Keamanan
-
Pemprov DKI Pikir-pikir Polisikan Pelaku Pencuri Pelat Besi JPO Daan Mogot
-
Dua Hari Gelar Tenda, 15 Orang Demo di Depan Balai Kota Minta Dirut Bank DKI Dicopot